Alia Bhatt Lebih Ingin Disukai Daripada Dihormati, Apa Alasannya?

Alia Bhatt
Alia Bhatt (Foto : Instagram @aliaabhatt)

Antv – Risiko menjadi public figure adalah menghadapi opini publik yang campur aduk, seperti yang dialami oleh Alia Bhatt. Bagaimana selengkapnya?

Alia Bhatt bukan lagi sosok asing di industri film Bollywood. Sejak debut, ia selalu tampil setiap tahun di berbagai judul film. 

Dari tahun ke tahun, penampilan aktingnya pun semakin baik dan berkembang. Ia bahkan terlibat di proyek besar yang kini mendunia, yaitu RRR dari SS Rajamouli. 

Di samping popularitas yang besar, Alia harus berhadapan dengan opini publik yang campur aduk terhadapnya. Apapun yang ia lakukan akan mengundang komentar netizen, baik itu positif maupun negatif.

Alia sempat membahas hal ini dalam wawancara terbarunya. Saat diberikan pilihan antara disukai atau dihormati, ia memberi jawaban dengan yakin. 

“Lebih penting untuk disukai,” ungkap Alia Bhatt, dikutip dari The Indian Express pada Jumat, 12 Mei 2023.