Nasihat Ayah Salman Khan untuk Sang Putra Setelah KKBKKJ Rilis: Dia Harus Memilih Skrip yang Bagus

Salim Khan dan Salman Khan
Salim Khan dan Salman Khan (Foto : India Times)

Antv – Di tahun 2023 ini Salman Khan kembali ke layar lebar dengan film Kisi Ka Bhai Kisi Ki Jaan. Bagaimana selengkapnya?

Penggemar bersukacita dengan rilisnya film Kisi Ka Bhai Kisi Ki Jaan (KKBKKJ). Mereka pun menaruh ekspektasi besar pada film dari rumah produksi Salman Khan ini.

Namun, saat KKBKKJ akhirnya tayang pada Idul Fitri lalu, film ini menerima ulasan yang campur aduk dan tak menentu, dari pujian hingga hujatan keras. 

Tak hanya itu, angka koleksi box office KKBKKJ pun tidak stabil. Film yang juga diperankan Pooja Hegde ini memiliki koleksi BO yang disebutkan “memburuk.”

Tak diduga, komentar terhadap Salman Khan dan KKBKKJ pun datang dari sang ayah Salim Khan yang juga filmmaker legendaris Bollywood

Akhir-akhir ini, beredar video tentang pernyataan Salim Khan perihal sang anak dan KKBKJ. Video ini dibagikan oleh seorang akun penggemar di Twitter. 

 

img_title
Salim Khan dan Salman Khan. (Foto: India Times)

 

Meskipun penggemar, tampaknya ia setuju dengan nasihat Salim Khan terhadap Salam. Ia pun menulis status, “Untuk @BeingSalmanKhan tolonglah” dalam cuitan tersebut. 

Dalam video itu, Salim Khan sedang berbicara dengan putranya yang lain, Arbaaz Khan. Lalu, ia mulai membahas Salman.

“Salman Khan yang paling penting adalah dia memilih skrip yang bagus,” ungkap Salim Khan pada video tersebut, dikutip dari India Times pada Senin, 8 Mei 2023.

Dalam wawancara yang sama, Salim juga membahas perkembangan Salman sebagai aktor dari waktu ke waktu. Ia pun memuji penampilan sang putra di film Sultan dan Bajrangi Bhaijaan.

“Sebagai aktor, (kemampuannya) telah meningkat,” kata sosok yang menulis film hits Don ini. 

img_title
Film Sultan. (Foto: IMDb)

 

Lalu, Salim menceritakan kontribusi yang ia berikan pada karier Salman, yaitu dengan menghentikan sang putra sebelum bekerja dalam film tertentu. 

“Kontribusiku adalah aku memberitahunya untuk tidak melakukannya. Di antara merekalah yang baru sadar setelah masalah itu terjadi,” katanya.

Di samping semua nasihat itu, Salim Khan selalu yakin atas bakat dan karier Salman di bidang perfilman. 

Salim menyadari hal itu sejak menyaksikan debut Salman di Maine Pyar Kiya. Sejak itu, ia tahu anaknya akan menjadi seorang bintang.