Antv – Aktris India Kangana Ranaut menuduh situs Wikipedia dibajak oleh kelompok yang disebutnya sebagai 'Kaum Kiri'. Hal itu lantaran situs tersebut salah dalam mencantumkan tanggal lahir Kagana.
Lewat story Instagram-nya pada hari Kamis, Kangana Ranaut mengecam Wikipedia karena karena kesalahan itu. Dia menyebut Wikipedia telah memutarbalikkan informasi tentang dirinya, termasuk tanggal lahir dan latar belakangnya.
Dia menegaskan bahwa ulang tahunnya jatuh pada tanggal 23 Maret, bukan 20 Maret sebagaimana tertera di Wikipedaia.
"Wikipedia benar-benar dibajak oleh kaum kiri, sebagian besar informasi tentang saya seperti ulang tahun atau tinggi badan atau latar belakang saya benar-benar salah," tulisnya sebagaimana dikutip dari Jagran, Kamis 16 Maret 2023.
"Penggemar dan simpatisan mulai mengirim ucapan selamat ulang tahun pada 20 Maret. Saya tidak keberatan tapi jujur banyak yang bingung karena Wikipedia mengatakan ulang tahun saya pada 20 Maret dan saya merayakannya pada 23 Maret, ulang tahun saya pada 23 Maret, tolong jangan kembali ke Wikipedia, itu benar-benar informasi yang salah dan menyesatkan," imbuhnya.
Artis Bollywood mengunjungi Kuil Vaishno Devi bersama saudara perempuannya, Rangoli Chandel. Kangana juga memposting beberapa foto setelah menerima hadiah.