Lika Liku Kesulitan yang Dialami Film Pathaan Shah Rukh Khan hingga Menuai Sukses Besar

Lika Liku Kesulitan yang Dialami Film Pathaan Shah Rukh Khan
Lika Liku Kesulitan yang Dialami Film Pathaan Shah Rukh Khan (Foto : Tangkap Layar)

Antv – Film Pathaan yang dibintangi superstar Bollywood Shah Rukh Khan, Deepika Padukone dan John Abraham, Meraih sukses besar dan jadi Blockbusters. Namun sejatinya, jalan Pathaan menuju pemutaran di lebih 100 negara tak mudah.

Dalam perjalanannnya, Pathaan diterpa berbagai kesulitan. Misalnya pada Desember 2022, ketika anggota Partai Bharatiya Janata yang berkuasa di India, menolak sebuah lagu dalam film tersebut. Ini membuat film tersebut kemudian disensor.

Namun, dalam beberapa hari terakhir film tersebut secara tidak langsung mendapat dukungan.

Perdana Menteri India, Narendra Modi, mengatakan kepada para pekerja partai untuk tidak membuat komentar yang tidak perlu tentang film tersebut.

Bisnis teater Bollywood sempat mengalami kemunduran pada 2022. Ada berbagai rentetan kegagalan. Namun, bisnis ini berhasil bangkit setelah mendapat dorongan dari pembukaan kembali 25 bioskop di seluruh India Utara dan Barat yang sempat tutup karena dampak Covid-19.

Untuk tayang perdana Pathaan, bioskop tersebut langsung dibuka. Bioskop terkemuka di India juga telah mencatat pemesanan tiket awal yang cukup tinggi.

PVR (Priya Village Roadshow), salah satu jejaring bioskop terkemuka India, melaporkan hampir 500.000 tiket terjual.

Sementara Inox, jaringan bioskop lainnya, menjual sekira 275.000 tiket. Film ini diputar di lebih dari 4.000 layar di seluruh India.

Pathaan mulai tayang pada 25 Januari 2023 dalam bahasa Hindi, Tamil, dan Telugu, yang bertepatan dengan hari libur umum, yaitu Hari Republik.

Sanjeev Kumar Bijli, Joint Managing Director of PVR Limited, mengatakan penayangan perdana Pathaan cukup fenomenal dengan pemesanan tiket yang mendekati 5 lac atau 500.000 tiket pada akhir pekan panjang pertama dari film yang dirilis pada 25 Januari 2023.

"Ini akan menjadi film SRK (Shah Rukh Khan) pertama yang akan dibuka pada pukul enam pagi di bioskop PVR. Film yang benar-benar dibuat untuk pengalaman menonton lewat layar lebar. Kami melihat peningkatan preferensi untuk menonton film ini dalam format premium seperti IMAX, ICE, 4DX, dan P [XL]," kata Sanjeev.

Di India Selatan film ini dirilis dalam bahasa Tamil dan Telugu. Sementara di Kerala, film ini tayang dalam bahasa aslinya, yaitu bahasa Hindi.

"Secara keseluruhan, ini merupakan respons yang sangat menggembirakan terhadap pengalaman hiburan di luar rumah bagi keluarga untuk film mega blockbuster ini," lanjut Sanjeev.

Nelson D'Souza, VP Distribusi Internasional di Yash Raj Films, menambahkan bahwa sejak awal pihaknya optimistis Pathaan akan meraup sukses.

"Film ini harus bisa mengembalikan keceriaan bisnis film pada awal tahun,” ungkapnya