Antv – Film Pathaan arahan sutradara Siddharth Anand agaknya sukses membawa Shah Rukh Khan kembali ke jalan kemenangannya di industri perfilman Bollywood. Sebab, apa yang telah dicapai film tersebut setelah dirilis lebih dari yang diduga.
Pathaan telah berhasil meraih gelar sebagai film Hindi pertama yang melampaui angka Rs 500 crore atau sekitar Rp 1,03 triliun di India dan sekitar Rs 1000 crore atau sekitar Rp 2,06 triliun di seluruh dunia.
Meski telah lebih dari sebulan tayang di bioskop sejak tanggal 25 Januari 2023 lalu, Pathaan masih diminati penonton di tengah gempuran film-film India baru yang dirilis selama beberapa minggu terakhir.
Bulan lalu, produser Yash Raj Films datang dengan kabar gembira lantaran memberi diskon tiket bioskop Pathaan yang hanya dijual dengan harga Rs 110 atau sekitar Rp 20 ribuan.
Melansir dari Bollywoodhungama pada Kamis, 2 Maret 2023, kali ini, untuk merayakan pekan ke-6, produser kembali menggelar promo tiket Pathaan yakni beli 1 gratis 1. Dan untuk mendapatkan penawaran ini, penonton bisa menggunakan kode promo ‘Pathaan’.
Diproduksi Aditya Chopra di bawah naungan rumah produksi Yash Raj Films, film Bollywood bergenre aksi mata-mata tersebut juga dibintangi oeh John Abraham, Deepika Padukone, Dimple Kapadia dan Ashutosh Rana.
Seperti diketahui, Pathaan sebelum rilis sempat menuai aksi protes dari masyarakat dan beberapa komunitas agama lantaran video klip lagu soundtrack-nya yang berjudul Besharam Rang.
Terkait dengan perjuangan mereka melewati masa sulit tersebut, Deepika baru-baru ini mengatakan kepada awak media soal reaksi santai mereka saat kehebohan aksi boikot Pathaan terjadi.
“Saya dapat mengatakan ini untuk kami berdua. Kami tidak tahu cara lain untuk menjadi. Saya pikir begitulah kita sebagai manusia dan cara kita dibesarkan oleh keluarga kita masing-masing,” ungkapnya.
“Kami datang ke sini (Mumbai) sendirian hanya dengan mimpi dan aspirasi. Yang kami tahu hanyalah komitmen, kerja keras, dan kerendahan hati, dan itu telah membawa kami ke tempat kami sekarang,” tutupnya.