Sonakshi Sinha dan Vijay Varma Hadiri Pemutaran 'Dahaad' di Festival Film Internasional Berlin

Vijay Varma dan Sonakshi Sinha
Vijay Varma dan Sonakshi Sinha (Foto : istimewa)

Antv – Sonakshi Sinha dan Vijay Varma bersama tim 'Dahaad', Kamis (23/2/2023) menghadiri pemutaran perdana serial 'Dahaad' di Festival Film Internasional Berlin ke-73. ‘Dahaad’ merupakan drama kriminal.

Di potret yang beredar terlihat Sonakshi Sinha bersama Vijay Varma, Zoya Akhtar dan Reema Kagti serta tim ‘Dahaad’.

Sonakshi mengenakan busana hitam mengkilap sementara Vijay Varma memilih jas putih.

‘Dahaad’ juga dibintangi Gulshan Devaiah dan Sohum Shah, disutradari Reema Kagti dan Ruchika Oberoi.

Cerita berlatarkan di kota kecil yang sepi di Rajasthan. ‘Dahaad’ bergenre drama kriminal, Sonakshi Sinha berperan sebagai Inspektur Anjali Bhaati bersama rekan-rekannya di kantor polisi mengungkap kasus misterius dan aneh.

Jalan cerita semakin menegangkan kala jenazah wanita ditemukan tewas secara misterius di kamar mandi umum. Inspektur Anjali Bhaati ditugaskan menyelidikinya.

Awalnya penyebab kematian perempuan tersebut karena bunuh diri, tetapi ketika kasus-kasus terungkap, Anjali mulai mencurigai bahwa seorang pembunuh berantai sedang berkeliaran.

Kisah ‘Dahaad’ seperti permainan kucing dan tikus yang memukau antara penjahat kawakan dan polisi yang tidak diunggulkan.

Polisi harus mengumpulkan bukti-bukti sebelum wanita tak berdosa lainnya kehilangan nyawa.

'Dahaad' dibuat di bawah naungan Excel Entertainment dan Tiger Baby. Serial diproduksi oleh Ritesh Sidhwani, Zoya Akhtar, Reema Kagti, dan Farhan Akhtar. 'Dahaad' dijadwalkan rilis tahun 2023.