Unggahan foto Priyanka Chopra bersama Anne Hathaway dan Lisa BLACKPINK sukses membuat heboh netizen. Tak disangka, ternyata Anne Hathaway telah menyimpan rasa kagum terhadap Chopra sejak lama.
Priyanka Chopra datang pada acara Bulgari yang diselenggarakan pada hari Senin, 7 Juni 2022 lalu di Paris, Perancis. Kedatangannya disambut begitu baik oleh brand ambassador Bulgari itu sendiri, yang tak lain adalah Anne Hathaway.
Momen pertemuan Priyanka Chopra dengan Anne Hathaway beberapa kali diabadikan oleh awak media. Priyanka Chopra pun sempat berfoto bersama Anne Hathaway dan Lisa BLACKPINK dan mengunggahnya ke media sosial. Sejauh ini, unggahan tersebut telah mendapat lebih dari 2,4 juta
likes.
Dalam acara tersebut, Priyanka dan Anne Hathaway saling bercengkerama dan bertukar ciuman di pipi sebelum berbicara dengan awak media. Video kebersamaan mereka pun tersebar di media sosial, salah satunya ketika Hathaway berkata betapa dirinya senang dapat bertemu dengan Chopra. [caption id="attachment_523552" align="alignnone" width="900"] Priyanka Chopra dan Anne Hathaway (foto: Indian Express)[/caption] “Aku sangat senang bertemu denganmu,” ungkap aktris pemeran dalam film Princess Diaries itu. Tahukah kamu bahwa Anne Hathaway sebenarnya adalah penggemar Priyanka? Saat sedang mempromosikan film Serenity (2019) bersama Matthew McConaughey, ia berbicara tentang kecantikan kulit Chopra. Hathaway mengaku selalu mencari tahu tentang perawatan yang Chopra lakukan untuk kulitnya yang eksotis di internet. “Kulit Priyanka Chopra. Bukan begitu? Aku bukan apa-apanya dibanding dia. Ya Tuhan! Jadi, sekarang aku online setiap malam mencari… ‘Apa yang dia… bagaimana dia melakukannya'?” tutur Hathaway.View this post on Instagram
Baca Juga :