Fakta menarik film RRR, Ternyata Bukan Film Bollywood

Film RRR
Film RRR (Foto : )
Film berjudul RRR menjadi pemecah rekor. Dibintangi Ram Charan, RRR merupakan singkatan dari Roudram Ranam Rudhiram dalam bahasa Telugu dan diterjemahkan menjadi Rise Roar Revolt dalam bahasa Inggris.
Film ini merupakan kisah fiksi tentang dua revolusioner India di kehidupan nyata. Film ini banyak menorehkan prestasi dan banyak fakta-fakta menarik yang perlu kalian ketahui.
Berikut lima Fakta menarik film RRR yang belum banyak diketahui. [caption id="attachment_528745" align="alignnone" width="1024"]Film RRR (Foto: Instagram @rrrmovie)[/caption] Bukan Film BollywoodMungkin kita sering menggolongkan film India sebagai film Bollywood. Namun, berbeda dengan film RRR. Pasalnya, RRR merupakan film Tollywood atau film hasil industri Telugu di India Selatan. Pada dasarnya, film dari industri perfilman India dibuat dalam Bahasa Telugu dan diterjemahkan ke dalam Bahasa India lainnya termasuk Hindi.Alia Bhatt Belajar Bahasa Telugu Selama Lebih dari 15 BulanPemeran utama wanita, Alia Bhatt belajar Bahasa Telugu secara khusus untuk melakoni dan mendalami peran. Film RRR ini juga menandai debutnya dalam film Tollywood. Selain Alia Bhatt, Rama Rao pemeran lain menjalani program selama 18 bulan untuk membentuk tubuhnya agar sesuai dengan karakter yang diperankan.Jadi Film Terlaris ke-10 di DuniaFilm ini menempati posisi 10 besar di chart box office global. Di India, film ini menjadi terlaris ketiga dan film Telugu terlaris kedua. RRR juga menduduki tempat sebagai film akhir pekan terbesar kedua untuk film India setelah Baahubali 2.Menelan Biaya Produksi Sebesar Rp 1 TriliunAnggaran pembuatan film ini mencapai USD 72 juta atau sekitar Rp 1 triliun. Tak heran, jika RRR menjadi film India termahal India.