Stasiun televisi ANTV menayangkan kembali serial India, Mahabharata mulai Senin (17/5/2021) jam 20.00 WIB. Mahabharata mengisahkan perang saudara sepupu antara Pandawa dan Kurawa.
Untuk memberikan hiburan menarik, ANTV menghadirkan kembali serial fenomenal India, Mahabharata.Serial India, Mahabharata mengisahkan tentang takhta kerajaan Hastinapura, kerajaan yang diperintah keluarga Kuru.Keturunan keluarga Kuru yakni Kurawa dan Pandawa memperebutkan takhta kerajaan hingga terjadi perang Bharatayudha.Kurawa terdiri dari seratus bersaudara. Mereka anak Ghandari dan Destrarasta. Paman Kurawa, Sangkuni penabur kebencian. Ia menanam kebencian di pikiran Duryudhana terhadap Pandawa.Sedangkan, Pandawa merupakan putra Pandu. Mereka terdiri dari Yudistira, Bima, Arjuna dan si kembar Nakula Sadewa.Serial Mahabharata dibintangi:
- Saurabh Raj Jain sebagai Krishna;
- Pooja Sharma sebegai Drupadi;
- Shaheer Sheikh sebagai Arjuna;
- Aham Sharma sebagai Karna;
- Arav Chowdhary sebagai Bisma;
- Praneet Bhaat sebagai Sangkuni;
- Rohit Bharadwaj sebagai Yudistira;
- Saurav Gurjar sebagai Bima;
- Arpit Ranka sebagi Duryudana;
- Vin Rana sebagai Nakula;
- Lavanya Bhardwaj sebagai Sadewa.
Baca Juga :