Ternyata nyaris di setiap film yang dibintanginya, Shah Rukh Khan sering tampak bernyanyi dengan suara merdu, padahal sebenarnya lagu yang dibawakannya itu adalah suara dari penyanyi asli. Shah Rukh Khan hanya lipsync saja dan menari di depan kamera.
Saat ada kesempatan untuk bernyanyi dengan suara aslinya, Shah Rukh Khan sangat gembira yakni saat dirinya diminta bernyanyi dalam rangka menggalang dana donasi untuk India yang sedang melakukan lockdown karena corona.Shah Rukh Khan pun bersemangat menyanyikan lagu ‘Sab Sahi Ho Jaayega’ karya Badshah dan Sainee Raj yang bermakna ‘Semua Akan Baik-Baik Saja’.Sainee Raj sang penulis lirik dengan bangga menyebut bahwa lagu karyanya sangat cocok dengan kualitas vokal SRK dan nyatanya Shah Rukh Khan berhasil membawakannya dengan sangat baik.Bagi Shah Rukh Khan, momen itu menjadi kebahagiaan tersendiri baginya karena pada akhirnya dirinya punya lagu sendiri."Sangat bersyukur untuk #IforIndia, @badboyshah dan @cacklerraj untuk musik, lirik dan kerja lembur kalian. Terima kasih Sunil karena sudah mengedit. Dan juga, akhirnya aku bisa bernyanyi," tulis SRK di akun Instagramnya.Shah Rukh Khan kemudian merekam video tersebut dan disebarkan untuk menggalang donasi #IforIndia. AbRam Khan juga ikut serta dalam pembuatan video ini.Ketika AbRam muncul, SRK langsung bermain dengan anaknya ini. Mereka bergembira bersama dan terlihat sangat menggemaskan satu sama lain.https://www.instagram.com/p/B_w7xPtlsRU/Namun ternyata di balik tingkah lucu di video itu, AbRam nggak tahan mendengar ayahnya bernyanyi. AbRam meminta kepada Shah Rukh Khan agar segera menyelesaikan nyanyiannya."Sekarang saudaraku, aku harus menanggung beban menyanyi di lockdown ini. AbRam sampai bilang: Papa, berhenti sekarang!. Tapi semuanya akan baik-baik saja," tulisnya di Instagram dalam bahasa Hindi.https://www.instagram.com/p/B_vXiwsFNvU/Ternyata AbRam tak tahan dengan suara sang ayah, Shah Rukh Khan, namun protes dari AbRam itu tidak dirasakannya sangat menjengkelkan, malah terdengar amat menggemaskan karena hanya dia yang protes sementara fans SRK justru bahagia mendengar suara idolanya itu.
Ternyata Ada yang Tidak Suka dengan Suara Shah Rukh Khan Saat Bernyanyi, Ini Dia
Sabtu, 9 Mei 2020 - 19:26 WIB