Kocak, Komentar Peserta Ujian Nasional Penuhi Instagram Kemendikbud

Kocak, Komentar Peserta Ujian Nasional Penuhi Instagram Kemendikbud
Kocak, Komentar Peserta Ujian Nasional Penuhi Instagram Kemendikbud (Foto : )
www.antvklik.com
- Setelah empat hari siswa-siswa SMA mengerjakan soal Ujian Nasional Berbasis Komputer. Perasaan campur aduk menghiasi hati para peserta ujian, sayangnya gak sedikit juga para siswa yang mengeluhkan betapa sulitnya soal-soal yang diberikan. Curhatan itu akhirnya menjadi ramai di media sosial.Terlebih di akun instagram Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan berhasil menarik perhatian warganet. Dimulai dari komentar para siswa yang menuliskan kalau UN kali ini bisa membuat mati mendadak hingga jika Limbad yang mengerjakan soal matematika bisa membuatnya teriak. Padahal jelas-jelas Limbad adalah manusia yang gak pernah bersuara ya..."Yah pak UN kali ini bisa membuat saya mati mendadak" kata akun ayuwiwiklestary."Coba yang ngerjain UN mtk limbad. pst teriak dia" tulis akun aldiyns.Gak hanya itu saja komentar dari para peserta ujian, bahkan ada yang menanyakan apakah para siswa yang mengikuti ujian mendapatkan asuransi kejiwaan. "Pak, penyelenggara UNBK menyediakan asuransi kejiwaan gak pak?" tulis akun fchr009.Selain itu, di soal matematika ada juga siswa yang menanyakan tentang usia seseorang dan kemudian ditanyakan lewat komentar di instagram kemedikbud."7 tahun yang lalu umur budi 6 kali umur ani. 4 tahun yang akan datang umur Ani sama dengan umur budi tambah sembilan tahun, berapa umur budi? Pa ya mana saya tau pak orang umur gak ada yang tau :(" komentar zulfikarfadil di instagram kemendikbud.Meskipun banyak komentar tentang ujian kali ini, pihak Kemendikbud sendiri mengaku telah menerima semua keluhan para siswa tersebut. Sambil mengunggah emot ikon berbentuk hati, kemendikbud mengatakan akan menyampaikan keluhan itu ke panitia UN Pusat."Terima kasih kepada #SahabatDikbud yang sudah menyampaikan masukan, kritikan, dan saran atas soal UN Matematika jenjang SMA. Mohon Maaf kami tidak bisa menjawab satu per satu. Tetapi semua ini akan kami sampaikan ke Panitia UN Pusat. Tetap semangat, ya!" tulis akun instagram @kemdikbud pada Kamis (12/4) lalu.