Bakri Amanah jajaki jadi Lembaga Amil Zakat Nasional

open bakrie amanah
open bakrie amanah (Foto : )
Open House
[/caption]

Sebagai lembaga sosial, Yayasan Bakrie selama ini telah melakukan pelayanan penerimaan zakat, infaq, dan shadaqah. Dan telah mendapatkan izin dan SK dari Kementerian Sosial, dan sebagai Yayasan telah mengantongi SK dari Menteri Hukum dan Hak Azasi Manusia.

Ketua Bakrie Amanah Hendrayanto Martasakti menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan Insan Bakrie yang telah menitipkan zakat, infaq, sedekah dan dan sosial lainnya. Yang menurutnya sebagai kondisi yang baik dalam konstelasi gerakan zakat di lndonesia.

Pencapaian zakat, infaq, dan sedekah di Bakrie Amanah mencapai Rp. 4.8 milyar pada tahun tahun lalu (2017). 50% pencapaiannya berasal dari karyawan di kelompok usaha Bakrie, baik melalui zis payroll ataupun donasi dalam beberapa events. Dan tahun ini merupakan momen untuk mewujudkan diri menjadi Lembaga Amal Zakat Nasional, dengan dukungan dari kelompok usaha Bakrie. Salah satunya ANTV, yang telah melakukan kerja sama dengan Bakrie Amanah.

Chief HC and General Services Officer, Risya Marhamila mengatakan, ANTV bekerja sama dengan Bakrie Amanah dalam penyaluran hewan qurban dan donor darah.

"ANTV sudah ikut kontribusi kepada masyarakat yang kerja sama dengan Bakrie Amanah, diantaranya berkurban dan donor darah", ucap Risya Marhamila.