www.antvklik.com
- Puluhan rumah di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Selasa (6/2) malam, terendam banjir setinggi 70 cm akibat meluapnya sungai menyusul hujan deras yang mengguyur desa Gamel dan desa Sarabau, Kecamatan Plered, Kabupaten Cirebon, sejak pagi hingga sore hari tadi.Meluapnya permukaan air sungai yang ada di desa Gamel itu, sempat membuat panik warga karena dikagetkan dengan masuknya air begitu cepat kedalam rumahnya.[caption id="attachment_76997" align="alignnone" width="300"] Tumpukan Sampah Mengambang di Kabupaten Cirebon, Jabar.
[/caption]Sontak mereka pun mengevakuasi diri sambil membawa barang-barang berharga nya ketempat yang lebih aman--dataran tinggi. Sebagian warga lagi, memilih tetap bertahan di dalam rumahnya, untuk menjaga harta bendanya. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa banjir yang membawa tumpukan sampah--mengotori ke dua desa tersebut.(Laporan Erfan Septyawan)
Baca Juga :