Asal Usul Nama Warung Buncit

Underpass Mampang-Kuningan April Rampung, Semoga Macet Berlalu
Underpass Mampang-Kuningan April Rampung, Semoga Macet Berlalu (Foto : )
www.antvklik.com- Nama Warung Buncit konon berasal dari nama seoarang warga keturunan Cina yang bernama Bun Tjit."Menurut yang saya pernah dengar Koh Buncit memiliki sebuah warung kelontong di kawasan ini,"kata sejarawan Bonnie Triana kepada Antv.Jaman dulu, kawasan ini merupakan kawasan pertanian dan peternakan. Hingga beberapa tahun silam masih tersisa beberapa warga Betawi yang memiliki sapi dan berusaha dengan menjual susu sapi.Mereka mengedarkan susu sapi dengan sepeda, dan kini memakai sepeda motor.Kini sapi-sapi itu hanya tersisa sedikit. Sebagian sapi Mampang Prapatan sudah direlokasi ke Pondok Rangon.Sepanjang jalan Terusan Kuningan, Mampang Prapatan dan Warung Buncit kini menjadi ruko dan pusat perkantoran. Hampir tak ada lagi gerobak yang membawa rumput pakan sapi terlihat.Orang Betawi, yang dulu memelihara sapi, kini "memelihara" anak-anak kost dengan mengganti lahan peternakannya dengan rumah kost.Jika nama jalan Warung buncit berubah, tak ada lagi kenangan pada Kokoh Buncit pemilik warung kelontong, sahabat orang Betawi itu. Komunitas Betawi kini tengah mengumpulkan petisi menolak perubahan jalan Warung Buncit dan Mampang Prapatan menjadi jalan AH nasution.