Puas Berunjuk Rasa, Angkutan Kota 08 Kembali Beroperasi

angkot 2 ok
angkot 2 ok (Foto : )

www.antvklik.com-Setelah melakukan aksi unjuk rasa di depan Balai Kota, menolak kebijakan penutupan Jl. Jatibaru Raya, Tanah Abang, Senin (22/1) kemarin, Ratusan sopir angkot 08 rute Tanah Abang-Kota, angkot 03 rute Bendungan Hilir-Roxy, dan mikrolet M10 rute Tanah Abang-Jembatan Lima kembali beroperasi pada Selasa (23/1).

Dari pantauan tim liputan antv klik di lokasi, pada Selasa (23/1) pagi, terlihat kawasan Jalan Jati Baru Raya kembali ramai dengan angkot-angkot yang beroperasi. Banyak angkot 08, 03, dan M10 yang melintas dan mengambil penumpang di pinggir jalan di kawasan tersebut. 

Angkutan Kota 08 jurusan Tanah Abang - Kota kembali beroperasi seperti biasa[/caption] Simbolon, salah satu sopir angkot 08, yang ditemui saat menunggu penumpang di bawah jalan layang Jl. Jatibaru, Jakarta, mengatakan "Saya sudah bisa narik lagi mas seperti biasanya.” Simbolon menyatakan, bahwa Senin (22/1) malam telah terjadi pertemuan yang berbuah kesepakatan antara pihak Dinas Perhubungan Pemprov DKI Jakarta dengan para supir angkot.

Salah satu poin yang disepakati adalah bahwa petugas Dishub tak boleh lagi melakukan tindak kekerasan dan tindak sewenang-wenang terhadap sopir angkot. Meski demikian, kesepakatan belum sampai pada pembukaan kembali Jl. Jati Baru, Tanah Abang. Hal tersebut masih dikaji oleh Pemprov DKI dan para sopir diminta untuk bersabar. "Kalau soal tuntutan kita itu (pembukaan Jl. Jati Baru), mereka bilang masih dikaji dulu, tapi poin tindakan petugas yang enggak boleh main kekerasan itu kita udah sepakat, makanya kita narik lagi," jelas Simbolon.

Hal serupa juga disampaikan oleh Anton, yang juga sopir angkot 08, yang biasa narik di Jl Jatibaru, Tanah Abang. Anton mengaku, hari ini angkot sudah beroperasi kembali.Anton, Sopir Angkutan Kota 08 jurusan Tanah Abang - Kota[/caption] Di tempat terpisah, petugas Dishub DKI Jakarta, Yakup Muroh, mengatakan bahwa hari ini angkot yang sering beroperasi di wilayah Tanah Abang kembali beroperasi dengan normal.

"Enggak ada mogok lagi hari ini, beroperasi lagi seperti biasa, “ ujar Yakup di sela-sela tugasnya mengatur lalu lintas di bawah jalan layang Jl. Jatibaru Raya. Diketahui, sejumlah pengemudi angkutan kota (angkot) melakukan aksi demontrasi di depan Gedung Balai Kota, Kantor Gubernur DKI Jakarta, Senin (22/1). Mereka menuntut Pemprov DKI kembali membuka Jl. Jatibaru Raya, Tanah Abang, yang ditutup demi memberi ruang bagi pedagang kaki lima yang berjualan mulai pukul 08.00 WIB hingga 18.00 WIB. Laporan Shandi March dan Achmad Djunaidi dari Jakarta.