www.antvklik.com
– Gempa bumi berkekuatan 6,1 skala richter menguncang kota Muara Binuangeun, Kabupaten Cilangkahan, Propinsi Banten pada kedalaman 61 km. Gempa yang terjadi pukul 13.34 WIB dirasakan hingga ke Ibu Kota Jakarta dan sekitarnya.Durasi gempa sekitar 2 menit menimbulkan kepanikan seperti di kantor Pemerintah Kota Depok, Jalan Raya Margonda, Depok, Jawa Barat. Ribuan pegawai berhamburan keluar berusaha menyelamatkan diri.[caption id="attachment_73325" align="alignleft" width="300"] Suasana di Pemerintah Kota Depok. (Sumber: Melly Kasna)
[/caption]Naas, seorang perempuan hamil terjatuh akibat terdorong pegawai dan warga yang berusaha keluar. Perempuan tersebut langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.Kepanikan juga terjadi di sebuah pusat perbelanjaan dan hotel di kawasan Grogol, Jakarta Barat. Seorang pengunjung mall, Putri mengatakan guncangan gempa sangat terasa saat ia dan keluarganya makan bersama.“Gempa berasa bangat. Saya berada di lantai 4. Meja sampai tergeser karena di atas ya, berasa bangat”, kata Putri sambil mengendong anak perempuannya keluar mall.Situasi serupa juga terjadi di sebuah apartemen di kawasan Jakarta Utara. Penghuni apartemen berhamburan turun ke bawa gedung. Seorang penghuni apartemen mengatakan guncangan keras terasa di lantai 20. Ia meninggalkan apartemen tanpa membawa barang satu pun.Kondisi yang sama juga dirasakan di RSCM Jakarta. Pasien dan karyawan RSCM panik dan berhamburan keluar gedung berusaha menyelamatkan diri dan mengantisipasi gempa susulan. Laporan Melly, Saeful dan Yoga https://www.youtube.com/watch?v=ux9jKS42cZc
Baca Juga :