Antv – Bakrie Global Ventura (BGV) dan VIVA Group mengadakan acara buka bersama alias bukber yang berlangsung begitu hangat. Acara ini pun turut dihadiri oleh para petinggi perusahaan tersebut.
Buka bersama dengan tema Bangkit Bersama Menuju Kemenangan dilangsungkan hari ini, Rabu, 29 Maret 2023.
Acaranya pun berlangsung hangat, terlebih turut dihadiri oleh para petinggi, di antaranya ada Anindya Bakrie dan Ardiansyah Bakrie.
Bukan hanya itu, acara bukber ini pun kian hangat karena para petinggi yang hadir kompak mengenakan baju warna putih.
Dalam sambutannya, Direktur BGV Ardiansyah Bakrie membahas persaingan yang kian ketat ke depannya.
"Bulan yang baik untuk kita mengintropeksi diri sendiri maupun perusahaan," ucap Ardiansyah Bakrie Rabu, 29 Maret 2023.