Dramatis! Persebaya Amankan Poin Penuh Lewat Gol di Menit Injury Time

Marselino Ferdinan melepaskan tendangan yang berbuah gol
Marselino Ferdinan melepaskan tendangan yang berbuah gol (Foto : )

Persebaya Surabaya menjamu PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 pekan keenam yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Persebaya sukses amankan tiga poin di hadapan pendukungnya sendiri. Tempo cepat dimainkan oleh Persebaya sejak menit awal pertandingan berjalan dengan menekan PSIS Semarang.

Akibatnya, PSIS hanya mengandalkan serangan balik untuk mencoba peruntungannya mencetak gol. Pertandingan berjalan alot, Persebaya sempat memperoleh peluang emas sebelum jeda turun minum. Sayangnya, kesempatan tersebut masih belum membuahkan hasil dan hanya menerpa tiang gawang. Masing-masing peluang tersebut diciptakan oleh Ahmad Nufiandani dan Silvio Junior.

Tendangan keduanya hanya mengenai mistar gawang saja. Babak pertama usai tanpa ada gol yang tercipta dari kedua tim. Babak kedua, Persebaya berupaya tampil lebih efektif dalam membangun serangan. Sementara itu, PSIS tetap tampil defensif dengan skema serangan baliknya seperti babak pertama.

Nampaknya pertandingan akan berakhir, Persebaya maupun PSIS sama-sama gagal menciptakan peluang emas. Bahkan, kedua pelatih sampai melakukan sejumlah pergantian pemain yang tak kunjung membuahkan hasil. Akan tetapi, saat pertandingan memasuki injury time menit kelima, Persebaya akhirnya sukses mencetak gol lewat Marselino Ferdinan yang berhasil menciptakan satu-satunya gol laga ini dengan sepakan roketnya.

Selepas gol itu, wasit tak lama kemudian meniup peluit panjang tanda berakhir pertandingan. Persebaya sukses mengunci kemenangan 1-0 atas PSIS. Hasil ini membuat Persebaya naik ke posisi sembilan klasemen sementara Liga 1 2022/23 dengan perolehan 7 poin. Sedangkan bagi PSIS, kekalahan ini membuat mereka tertahan di urutan kesepuluh dengan koleksi poin yang sama seperti Persebaya.