PS Glow dan MS Glow Sepakat Berdamai, Ketiga Owner Berfoto Bersama

Momen Owner PS Glow dan MS Glow berdamai (Foto: Instagram @shandypurnamasari)
Momen Owner PS Glow dan MS Glow berdamai (Foto: Instagram @shandypurnamasari) (Foto : )
Perseteruan kedua merk skincare PS Glow dan MS Glow tampaknya mulai mereda. Setelah PS Glow memutuskan untuk menutup secara permanen, akhirnya pemilik kedua skincare itu memilih jalan berdamai.
Beberapa kali proses sidang telah dijalani oleh kedua belah pihak Pengadilan Niaga Medan juga Surabaya. Di Pengadilan Niaga Medan, MS Glow menang karena PS Glow dianggap beritikad buruk mengklaim merek Glow dari pendahulunya. Sedangkan di PN Surabaya, PS Glow yang dimenangkan sehingga MS Glow wajib membayar ganti rugi.Namun, baru-baru ini terlihat titik terang bahwa pihak MS Glow dan PS Glow telah berdamai. Tak ingin masalah berkepanjangan dan suasana menjadi semakin keruh, akhirnya Putra Siregar memutuskan untuk menutup merk skincarenya itu.Septia Siregar beberapa waktu lalu juga sempat mengumumkan akan bertemu pada petinggi MS Glow dan mengambil langkah untuk berdamai. Akhirnya, pada Kamis, 28 Juli 2022, dilansir dari akun Instagram @shandypurnamasari mengunggah foto ketiga pemilik MS Glow dan PS Glow, yaitu Shandy Purnamasari, Maharani Kemala dan Septia Siregar.Shandy mengenakan baju terusan berwarna coklat, Septia mengenakan kemeja berwarna biru muda. Keduanya tampak kompak mengenakan kerudung berwarna hita. Sedangkan Maharani tampil elegan mengenakan atasan pink dengan blazer hitam dan celana panjang berwarna putih.Ketiganya tampak bersalaman dan berpelukan pertanda perdamaian telah dilakukan. Para petinggi MS Glow dan PS Glow itu tampak seperti akrab bak tidak pernah ada pertikaian diantara mereka.