Kapolda Metro Jaya Irjen Pol M. Fadil Irman Tutup Tinju Amatir Di GBK

fadil tinju
fadil tinju (Foto : )
Kejuaraan Tinju Piala Kapolda Metro Jaya memperingati Hari Bhayangkara ke-76 telah berlangsung tiga hari 25-27 Januari di Plaza Tenggara, Kawasan Gelora Bung Karno Jakarta.
Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Dr. M. Fadil Irman, M.Si rencananya akan menutup pertandingan tinju amatir Hari Bhayangkara ke-76. Dipusatkan di Plaza Tenggara, Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin, 27 Juni 2022."Rencanaya Kapolda akan hadir pukul 15.00 WIB untuk menutup kejuaraan," ucap Ketua Pengprov Pertina DKI Jakarta, Hengky Silatang saat ditemui, Senin, 27 Juni 2022.Penutupan diperkirakan sore, setelah menyelesaikan sisa partai amatir mulai kategori muda (junior), remaja (youth), dan dewasa (elite) putra dan putri.Sementara itu pertandingan hari Senin tetap dimulai pukul 08.00. Masih banyak partai, termasuk kategori member sampai kelas berat, yang bakal memuaskan penonton. Tinju Hari Bhayangkara 2022 sudah berlangsung sejak Sabtu dan Minggu.Puncak acara adalah penyerahan piagam, medali, uang pembinaan khusus petinju, piala terbaik untuk petinju dan member, piala favorit untuk petinju dan member, dan piala harapan khusus untuk petinju.Seluruhnya ada lima piala dan akan diserahkan langsung oleh Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Irman, yang juga akan memberikan sambutan tentang mengapa Piala Kapolda Metro Jaya diselenggarakan.Seperti diberitakan sebelumnya, Kapolda Metro Jaya merespon cepat permintaan ibu-ibu dari Tanahabang, yang pernah meminta agar dibuatkan ring sebagai ajang satu lawan satu. Menghindari kenakalan remaja seperti suka tawuran di tengah jalan. Mencegah narkoba dalam olahraga.