Go International! KKN di Desa Penari Menuju Toronto International Film Festival

KKN Cover
KKN Cover (Foto : )
Berita membanggakan tengah menyelimuti dunia perfilman Tanah Air. Film horor KKN di Desa Penari dikabarkan akan siap dibawa ke Toronto International Film Festival 2022.
Manoj Punjabi selaku CEO PT MD Pictures Tbk telah mengonfirmasi kabar tersebut dan mengungkapkan dengan bangga bahwa film KKN di Desa Penari akan menujuĀ Toronto International Film Festival."Kita akan bawa film ini ke Toronto International Film Festival. Sudah register, mudah-mudahan kita bisa dapat midnight screening atau sesuatu yang besar," kata Manoj di kantor MD Pictures, Setiabudi, Jakarta Selatan, Rabu, 22 Juni 2022, melansir dari laman VIVA , Kamis, 23 Juni 2022.[caption id="attachment_530805" align="alignnone" width="1440"]
Foto: Instagram @manojpunjabimd Foto: Instagram @manojpunjabimd[/caption]Manoj juga mengungkapkan bahwa ia dan pihak MD Pictures siapĀ mengeluarkan berapapun biaya untuk promosi film KKN Di Desa Penari di pasar dunia agar film tersebut bisa mendapat perhatian lebih dari pecinta film di seluruh dunia."Jadi di sini saya punya misi, film ini supaya dapat apresiasi atau awareness. Saya mau ketok pintu, berapapun biaya promosi yang harus dikeluarkan, saya siap untuk melakukan itu," kata Manoj.CEO tersebut juga melantunkan jika film horor yang menangkat latar tempat di sebuah desa di Jawa ini memiliki nilai budaya yang sangat kuat dan diharapkan akan bisa menjadi daya tarik yang unik bagi para orang asing."Film ini memiliki ciri budaya yang menarik. Mungkin untuk orang asing, ada culture value yang menarik bagi orang asing," sambung Manoj.[caption id="attachment_530812" align="alignnone" width="1349"] Film KKN di Desa Penari. (Foto: Instagram @kknmovie)