Tak hanya memiliki paras yang cantik, Desy Ratnasari juga dikenal sebagai artis yang cerdas. Namun, rupanya ia sempat enggan melanjutkan kuliah. Siapa yang tak mengenal seorang Desy Ratnasari? Artis yang dikenal sebagai pelantun lagu
Tenda Biru
tersebut tak hanya berparas cantik dan berbakat di bidang akting. Ia juga sangat cerdas di bidang akademik.Pada Onadio Leonardo, Desy menceritakan masa lalunya saat ia enggan melanjutkan pendidikan ke tingkat S1. Ia mengaku drop setelah ditolak di jurusan kedokteran."Waktu itu saya sudah daftar (kedokteran) di salah satu perguruan tinggi, tapi pada saat itu saya tidak lulus," ujarnya dikutip dari video di kanal Youtube The Leonardo's pada Selasa, 21 Juni 2022."Saya drop. Saya sampai merasa gila ya gue bego banget ternyata gue nggak pinter. Gue ranking terus, sekolah kelas fisika tiga tahun," sambungnya.Ia kecewa karena cita-citanya menjadi dokter tidak bisa terwujud jika tidak kuliah di jurusan kedoteran. Ia mengaku telah berusaha mati-matian agar bisa diterima sebagai salah satu mahasiswa kedokteran.[caption id="attachment_529808" align="alignnone" width="852"]
(Sumber: kanal Youtube The Leonardo's)[/caption]"Karena itu kan cita-cita ya, jadi saya serius banget. Habis syuting sampai nggak tidur. Harus belajar supaya bisa lulus masuk kedokteran," tuturnya pada Onadio.Karena merasa bodoh, Desy memutuskan untuk tidak melanjutkan kuliah dan ingin fokus berkarir sebagai artis saja."Saya bilang ke ibu saya nggak mau kuliah karena ternyata saya bego. Karena saya aja nggak lulus untuk menggapai cita-cita saya. Akhirnya saya nggak sekolah setahun," ujar