Kabar dugaan perselingkuhan Raffi Ahmad dengan karyawannya, Mimi Bayuh, menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet. Menanggapi isu tersebut, Sensen selaku asisten pribadi Raffi Ahmad pun buka suara.
Sensen mengaku bingung dengan isu-isu perselingkuhan Raffi Ahmad yang selalu muncul seolah memiliki tujuan tertentu. Hal itu dia katakan saat berbincang di saluran YouTube Melaney Richardo,
"Aku juga bingung, berita dia dihubung-hubungin sama si M, sama ini, setiap Ramadan selalu ada berita itu," ucap Sensen.
Sensen mengaku geram dengan isu perselingkuhan yang selalu menimpa bosnya hingga membuatnya mencari informasi sebanyak mungkin terkait penyebar isu tersebut.
[caption id="attachment_520617" align="alignnone" width="851"] Sensen, asisten pribadi Raffi Ahmad, ungkap fakta di balik isu perselingkungan Raffi dengan Mimi Bayuh. (Sumber: kanal Youtube Melaney Richardo)[/caption]
"Aku sampai cari seluk-beluknya, siapa nih dalang dari semua dalang," ujar Sensen pada Melaney.
Sensen membantah ucapan warganet yang menganggap dirinya diam saja. Ia mengatakan harus pelan-pelan mengumpulkan informasi melalui rekan-rekannya yang ahli di bidang IT untuk melacak dalang penyebar isu tersebut.
"Kalau dibilang aku diam saja, enggak. Aku pasti akan nge-
tracking, tapi cukup tahu aja," ungkapnya.
Sensen mengaku enggan membongkar nama dalang penyebar isu perselingkuhan Raffi dan Mimi Bayuh lantaran tak mau memberinya panggung.
"Buat apa aku mengekspos nama orang yang sudah bikin nama bos aku jelek, gitu. Kalau orang lain mungkin akan dinaikin, tapi kalau aku enggak. Ngapain gue ngasih panggung ke elu," tutur Sensen.
"Jadi gosip antara karyawan Raffi Ahmad punya hubungan spesial sama Raffi Ahmad itu hoaks?" tanya Melaney memastikan.
"Itu hoaks, sudah pasti hoaks," tegas Sensen.
Sensen mengaku kasihan dengan penyebar isu hoaks yang berkali-kali ingin menjatuhkan nama besar bosnya tersebut.
"Lu mau berusaha menjatuhkan nama Raffi Ahmad, tapi ketangkap lagi ketangkap lagi. Dan dedengkotnya aku pernah menangkap, Kak. Kasihan sih aku," pungkasnya.
Baca Juga :