Roma Jumpa Feyenoord di Final Liga Konferensi Eropa 2022

Roma
Roma (Foto : )

Sundulan babak pertama Tammy Abraham membuat tim Serie A Italia AS Roma mendapat tempat di final Liga Konferensi Eropa , di mana mereka akan bertemu klub Belanda Feyenoord dalam dua semifinal yang seru pada Jumat (6/5/2022)  dini hari.

Roma mengalahkan Leicester City 1-0 untuk memenangkan pertandingan mereka dengan agregat 2-1, sementara Feyenoord menahan tim tuan rumah Olympique Marseille bermain imbang 0-0 di pantai selatan Prancis dan maju 3-2.

Partai Final akan dimainkan di Stadio Arena Kombetare, Kota Tirana, Albania pada Kamis 26 Mei 2022 Dini hari, di mana pemenang akan otomatis lolos ke fase grup Liga Europa 2022/23, kecuali jika mereka mencapai fase grup Liga Champions musim depan. Pada semifinal leg kedua, AS Roma mengalahkan Leicester City dengan skor 1-0. Laga berlangsung di Stadion Olimpico pada Jumat (6/5/2022) dini hari WIB. Permainan cenderung berimbang.

Namun, AS Roma lebih efektif dengan mencetak gol tunggal lewat tandukan Tammy Abraham  pada menit 11. Hasil ini membuat I Giallorossi, julukan Roma, unggul agregat 2-1 dan berhasil melaju ke final edisi perdana Conference League menghadapi wakil Belanda, Feyenoord di partai puncak.

Pencapaian ini juga menjadi catatan manis tersendiri bagi pelatih AS Roma, Jose Mourinho. The Special One itu adalah pelatih pertama yang sukses mencapai tiga partai puncak di kompetisi Eropa. Sebelumnya, Mourinho dua kali mencapai final Liga Champions (Porto 2004, Inter Milan 2010) dan final Liga Europa (Manchester United 2017).

Sementara itu Feyenoord yang bertandang ke markas Marseille pada leg kedua semifinal Europa Conference League, Jumat (6/5/2022) dini hari WIB, bermain imbang tanpa gol sepanjang pertandingan. Feyenoord melangkah ke final karena pada leg pertama di Belanda berhasil menang 3-2.