Gerbang tol Cikampek pada Sabtu 30 Aril 2022 pukul 11:06 WIB terpantau kepadatan yang masih didominasi oleh kendaraan pribadi dan juga bus antar provinsi.
Meskipun telah diberlakukan sistem contraflow namun kepadatan ini diperkirakan akibat volume kendaraan yang terus meningkat setiap waktunya ditambah dengan akibat pertemuan 2 arah dan juga 2 pola rekayasa lalu lintas.Hari ini (30/4/2022) sistem Contraflow sebanyak dua lajur diberlakukan dari Km 47 sampai dengan Km 70 Gerbang Tol Cikampek, Sedangkan Contraflow sebanyak satu lajur berlaku dari Km 70 hingga Km 87 Jalan Tol Cipali.Diduga akibat 2 sistem contraflow yang berbeda ini terjadi penyempitan sehingga membuat kendaraan dari jakarta saling bertemu dengan kendaraan dari arah palimanan yang membuat kemacetan ini tak terelakan.Informasi yang didapatkan Tim Mudik Lagi Yuk! ANTV, Selain sistem contraflow yang diberlakukan, tol cikampek juga masih menerapkan sistem
One Way arus mudik dari Km 87 Jalan Tol Cipali s.d Km 414 Gerbang Tol Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang.Sementara itu, informasi yang kami dapat pada pukul 11.00 WIB dari jasa marga bahwa saat ini telah ditutup kembali akses menuju jalur fungsional Sadang sampai dengan Kutanegara Jalan Tol Jakarta - Cikampek II Selatan.Saat ini lalu lintas dari arah Bandung melalui Jalan Tol Cipularang sudah dapat masuk kembali ke Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta.https://www.youtube.com/watch?v=kpGRFDmkKtM&feature=youtu.be
Kepadatan Gerbang Tol Cikampek, Sistem Contraflow Masih Diberlakukan
Sabtu, 30 April 2022 - 13:02 WIB