Jelang parade pebalap motoGP yang hendak berlaga di Sirkuit Mndalika, polisi melakukan pengamanan di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Rabu (16/3/2022).
Puluhan petugas terpantau sedang berjaga serta mengatur arus lalu lintas di sekitar Jl MH Thamrin ke arah Blok M.Pantauan di lokasi, petugas gabungan yang terdiri dari kepolisian, anggota Dishub dan Satpol PP, berjaga di sekitar lokasi.Sementara lalu lintas sebelum ditutup terlihat masih dipadati oleh kendaraan. Jalan MH Thamrin baru dilakukan penutupan sekitar pukul 10.00 WIB.Sedangkan arus lalu lintas yang menuju kawasan Monas sduah ditutup sejak pukul 08.30 WIB.Menurut Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo, penutupan dilakukan untuk melaksanakan sterilisasi di Jalan Medan Merdeka Utara.Lebih lanjut Sambodo menjelaskan, konvoi terbagi dalam tiga rombongan A, B, dan C. Rombongan tersebut memulai parade di depan Istana Merdeka.Sambodo menambahkan, parade ini setidaknya akan diikuti 600 peserta dari berbagai komunitas. Grup A pebalap MotoGP finis di Bundaran HI, sementara grup B dan C kembali ke Monas.Selama parade bus TransJakarta beroperasi seperti biasa. Penutupan di Jl Thamrin hanya diberlakukan saat konvoi melintas.
Baca Juga :