ANTV, tvOne dan Group VIVA sukses menggelar Gebyar Vaksin juga Uji Emisi gratis pada Kamis (10/3/2022) di Gelanggang Remaja Pulogadung, Jakarta Timur.
Antusiasme warga untuk mengikuti acara ini terbilang tinggi. Tercatat 1.712 lebih warga telah disuntik vaksin booster, dosis 1 dan 2.Kemudian sebanyak 325 kendaraan telah mengikuti uji emisi baik kendaraan berbahan bakar solar dan besin, roda dua dan roda empat."Alhamdulillah acara hari ini berlangsung lancar, baik acara vaksin maupun uji emisi. Kami berterima kasih untuk semua pihak yang sudah mendukung ini. Adanya acara ini merupakan bukti nyata perhatian tvOne kepada masyarakat, terutama di lingkungan tvOne sendiri. Semoga kedepannya program ini dapat berlanjut." kata Ahmad R Widarmana, Direktur Utama tvOne.Kegiatan ini merupakan kerja sama tvOne dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Kecamatan Pulogadung, Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta, Polres Jakarta Timur, Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Dinas Kesehatan DKI jakarta dan Universitas Negeri Jakarta.Pada acara ini peserta baik penyelenggara tentunya selalu menerapkan standard protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah.Gebyar Vaksin tvOne - ANTV dan uji emisi gratis disiarkan secara langsung di tvOne. Gubernur DKI Jakarta juga hadir untuk meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi dan uji emisi."Pertama saya ingin apresiasi tvOne, yang melakukan kegiatan vaksinasi dan uji emisi keduanya untuk kesehatan kita. Saya ingin tegaskan untuk uji emisi, konteksnya adalah kita ingin kota kita menjadi kota yang sehat dan warganya juga sehat. Karena itu programnya komprehersif." kata Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta.Yayasan Bakrie Amanah kembali memberikan sembako gratis bagi warga yang sudah divaksin pada acara ini. Selain itu para warga juga mendapatkan doorprize menarik bagi yang beruntung.tvOne, ANTV dan Group VIVA berkomitmen terus mendukung kegiatan pemerintah dalam menghentikan penyebaran Covid-19 dengan menyelenggarakan program vaksinasi, termasuk program uji emisi gratis juga semoga dapat terus berlanjut.tvOne berharap uji emisi ini berdampak positif yaitu meminimalisir polusi sehingga kualitas udara di DKI Jakarta lebih sehat dan bersih. Semoga pandemi segera berakhir dan kita semua dapat berkatifitas normal dengan lingkungan serta udara yg baik. (*)
Baca Juga :