Burung kangkareng hitam berstatus rentan/ langka, burung biasanya hidup di hutan dataran rendah yang selalu hijau, lalu kenapa burung ini bisa ada di Sampit?
Baru-baru ini seorang warga Sampit, menemukan seekor burung yang sudah langka yaitu burung kangkareng atau rangkong hitam.
Burung itu hinggap di ranting pohon dekat rumahnya di jalan Anggur 5, kelurahan Mentawa Baru Hulu, Kecamatan Mentawa Baru, Ketapang, Kalimantan Tengah.
Untungnya Warga yang bernama Aminudin ini faham, jika burung yang memiliki nama latin Anthracoceros malayanus ini, merupakan hewan dilindungi.
Aminudin pun segera melaporkan hasil temuannya ke BKSDA pos jaga Sampit, Kalimatan Tengah.
"Burung ini dihabitatnya sudah hampir punah seiring dengan berkurangnya hutan di Kotawaringin Timur. Jumlah sudah sangat sedikit," ucap Muriansyah, Komandan BKSDA pos jaga Sampit, Rabu (2/3).
Jika melihat keberadaan burung tersebut kenapa ada di Sampit, kemungkinan burung tersebut dipelihara oleh seseorang. Kemudian burung tersebut lepas dari sangkarnya atau juga mungkin justru dilepas pemiliknya.