Selain bantuan kemanusiaan jangka pendek, Indonesia juga tengah mempersiapkan bantuan jangka panjang antara lain Pendidikan dan pemberian kapasitas terutama untuk kaum perempuan Afghanistan.Di dalam pertemuan OKI di Islamabad, Indonesia kembali menegaskan pentingnya penghormatan hak-hak dan pemberdayaan perempuan di Afghanistan.Dalam waktu dekat, pembahasan lebih dalam mengenai kerja sama Pendidikan dan pemberdayaan perempuan di Afghanistan akan dibahas dengan Qatar dan wakil dari Afghanistan.Indonesia ingin melihat rakyat Afghanistan, termasuk kaum perempuan Afghanistan dapat hidup damai, stabil dan sejahtera.Dalam kesempatan ini Kementrian Luar Negeri RI memberikan apresiasi kepada Garuda Indonesia dan seluruh pihak yang bekerja sama dan berkontribusi sehingga pelaksanaan pengiriman bantuan kemanusiaan ini dapat dilakukan.
Baca Juga :