Bunariyanto tewas di tempat kejadian. Sedangkan rekannya Supriyonoakhirnya meninggal dunia di rumah sakit umum Sumberrejo.
Dua orang pengendara motor tewas, akibat tertimpa pohon kedondong yang tumbang setelah hujan deras disertai angin kencang menyapu wilayah Bojonegoro, Jawa Timur, Kamis (11/11) siang.Korban tewas adalah Bunariyanto (47) warga Desa Megale, Kecamatan Kedungadem. Dan Supriyono (54) warga Desa Kepoh, Kecamatan Kepohbaru, Bojonegoro.Kejadian bermula ketika kedua korban yang saat itu berboncengan dengan sepeda motor sedang melaju dari arah Sroyo –Bojonegoro menuju Kecamatan Kedungadem.Naas, ketika sampai di tempat kejadian tepatnya di Dusun Kenting, Desa Pohwates, sebuah pohon kedondong berukuran besar disisi jalan mendadak tumbang.Korban bernama Bunariyanto tewas di tempat kejadian. Sedangkan rekannya Supriyonoakhirnya meninggal dunia setelah mendapat perawatan di rumah sakit umum Sumberrejo.“Kedua korban langsung dimakamkan dimasing masing asal desa korban “, jelas Abdul Bajid, perangkat desa Pohwates.Pohon tumbang juga mengakibatkan kemacetan panjang di Jalan Raya Kecamatan Kepohbaru menuju Kecamatan Kedungadem Bojonegoro.[caption id="attachment_500810" align="alignnone" width="900"] Pohon tumbang juga menyebabkan kemacetan (antv /Dewi Rina)[/caption]Sejumlah petugas gabungan dari Dinas Damkar, BPBD, dibantu masyarakat melakukan pembersihan jalan.Petugas bersama warga sekitar bahu-membahu memotong dan juga menyingkirkan batang pohon yang melintang badan jalan.Arus lalu lintas maupun aktifitas warga kembali normal, setelah seluruh pohon yang tumbang selesai dibersihkan dari badan jalan.
Dewi Rina | Bojonegoro, Jawa Timur https://www.youtube.com/watch?v=SmBzt888IIo&t=37s
Dua Pemotor Remuk Tertimpa Pohon Kedondong
Jumat, 12 November 2021 - 17:20 WIB