Maling Ini Niat Banget, Bawa Mesin Las Bobol Uang Rp136 Juta di Mesin ATM

Maling Ini Niat Banget, Bawa Mesin Las Bobol Uang Rp136 Juta di Mesin ATM (Foto antvklik-Denden)
Maling Ini Niat Banget, Bawa Mesin Las Bobol Uang Rp136 Juta di Mesin ATM (Foto antvklik-Denden) (Foto : )
Sebuah mesin Anjungan Tunan Mandiri (ATM) milik Bank BCA di dalam minimarket di Jalan Perintis Kemerdekaan Kota Tasikmalaya, dibobol maling.
Kejadian itu diketahui oleh pegawai saat akan membuka minimarket, Senin (18/10/2021) pagi.Dalam aksinya, pelaku masuk melalui atap bagunan kemudian mengelas brankas mesin ATM dan menguras uang yang ada di dalam mesim ATM tersebut.Uang tunai yang berada di dalam brankas senilai Rp 136 juta raib digondol pelaku.Salahseorang saksi mata sekaligus pegawai minimarket, Deris Febriansyah (28) mengaku kaget saat akan membuka toko melihat kondisi dalam toko berantakan.Kemudian, di pinggir mesin ATM terdapat tabung gas las listrik yang diduga digunakan pelaku untuk membuka brankas mesin ATM.  "Saya kaget pas buka pintu gerbang dan pintu kaca, ternyata pintu mesin ATM dalam keadaan terbuka. Kayaknya pelaku lewat atas karena atapnya sudah jebol. Di dekat mesin ATM juga ada mesin las itu diduga untuk membongkar brankas," kata Deris Ferbiansyah.
Saat melakukan penyelidikan, polisi menemukan uang pecahan Rp50 ribu berceceran di dalam minimarket dan di kebun belakang minimarket.Aksi pelaku sempat terekam kamera CCTV. Tak selang lama, kamera CCTV tersebut terhalangi reruntuhan atap yang dibongkar pelaku.Dalam rekaman kamera CCTV, pelaku terlihat seorang diri. Namun, diduga pelaku beraksi lebih dari satu orang.Kasatreskrim Polres Tasikmalaya Kota, AKP Agung Tri Poerbowo membenarkan bahwa di dalam minimarket telah terjadi pencurian dengan modus pembobolan.Hasil olah TKP sementara, pihaknya mengamankan sejumlah barang bukti seperti tabung las, uang yang berceceran dan bukti lain."Ya benar ada pemboblan ATM. Kiita amankan barang bukti tabung las, dan lainnya. Pelaku masuk dari atap minimarket. Uang yang hilang Rp136 juta," kata Kasatreskrim Polres Tasikmalaya Kota, AKP Agung Tri Poerbowo.Hingga berita ini dibuat, olah TKP masih dilakukan oleh polisi. Selain mengamankan sejumlah barang bukti, polisi juga memintai keterangan sejumlah saksi. Denden Ahdani | Tasikmalaya, Jawa Barat