Todongkan Pistol ke Warga saat Menagih Utang, Oknum Polisi Ditangkap Polisi

Todongkan Pistol ke Warga saat Menagih Utang, Oknum Polisi Ditangkap Polisi Tangkap Layar Video Amatir)
Todongkan Pistol ke Warga saat Menagih Utang, Oknum Polisi Ditangkap Polisi Tangkap Layar Video Amatir) (Foto : )
Sebuah video aksi koboi oknum polisi yang menodongkan pistol terhadap salah seorang warga beredar viral di media sosial.
Diketahui, warga yang ditodong itu menunggak pembayaran kendaraan bermotor di salah satu leasing. Atau lembaga kredit di Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat.Video itu direkam salah satu mahasiswa peserta Pengkaderan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia, Rayon Universitas Nahdlatul Ulama Mataram. Yakni di kantor Desa Bagek Polak, Kecamatan Labuapi, Lombok Barat.Dalam rekaman video tersebut, oknum polisi ini berusaha menyeret mahasiswa, yang terus menelpon orang tuanya, untuk datang membantunya.Saat itu oknum polisi tersebut tengah bersama tiga karyawan sebuah persuahaan pembiayaan kendaraan hendak datang menarik mobil yang tengah dibawa mahasiswa itu.Menurut Zainudin Ahmad yang menjadi korban pengancaman itu, sebenarnya permasalahan sudah langsung diselesaikan.“Aksinya mengeluarkan pistol itu yang saya nilai arogan dan saya melaporkannya ke polisi,” ujar Zainudin Ahmad.Dari rekaman video dan laporan korban itulah akhirnya Tim Puma Polres Lombok Barat langsung bergerak dan berhasil menangkap empat pelaku. Termasuk oknum polisi itu.Ketiganya langsung digelandang ke Mapolres Lombok Barat. Sementara oknum polisi itu langsung menjalani pemeriksaan internal Propam.Menurut Direktur Reskrimum Polda NTB. Kombes Pol Hari Brata, siapa pun pelaku tindak kekerasan dan premanisme akan ditindak sama sesuai ketentuan hukum. Herman Zuhdi - Rahmatul Kautsar | Mataram, Nusa Tenggara Barat https://youtu.be/j8zI0ukSobo