Sejak kemunculannya di industri musik, Billie Eilish dikenal dengan gaya busana streetwearnya. Tampil mengenakan baju over sized, Billie berani mendobrak tren penyanyi wanita muda yang identik dengan pakaian seksinya.
Billie seolah enggan memamerkan lekuk tubuh dan kulit mulusnya seperti penyanyi muda kebanyakan. Ciri khas inilah yang membuat Billie kemudian banyak menarik perhatian penggemar.Namun, pada Mei 2021, Billie mengejutkan dunia dengan tampilan seksi mengenakan koleksi korset dalam pemotretan Vogue. Lekuk tubuh Billie pun terekspos dengan jelas, termasuk bagian payudaranya. Semenjak itu, pelantun lagu Bad Guy mulai berani tampil lebih terbuka di depan publik.Banyak yang mengapresiasi perubahan gaya Billie, namun tak sedikit pula yang protes karena lebih menyukai penampilan Billie yang dulu. Billie bahkan mengklaim, dia sampai kehilangan 100 ribu pengikutnya di Instagram karena kerap menunjukkan belahan dadanya.[caption id="attachment_495831" align="alignnone" width="712"] Instagram/@billieeilish[/caption]"Orang-orang berpegang pada kenangan ini dan memiliki keterikatan. Tapi itu sangat tidak manusiawi," kata Billie dalam wawancara dengan Elle baru-baru ini.“Aku kehilangan 100 ribu followers hanya karena payudara. Kayaknya orang-orang takut dengan dada besar,” imbuhnya lagi.Selama beberapa bulan terakhir, Billie kerap menunjukkan sejumlah gaya busana terbuka. Selain di sampul British Vogue, pemenag Grammy juga mengenakan gaun yang memamerkan bagian tubuhnya saat menghadiri Met Gala 2021.[caption id="attachment_495832" align="alignnone" width="674"]
Instagram/@billieeilish[/caption]Billie sengaja memilih gaun tulle dengan warna nude karya Oscar de la Renta karena ingin membangun memori masa kecilnya yang suka memakai gaun. Kesenangan Billie terhadap gaun mulai berubah seiring perubahan bentuk tubuhnya saat remaja."Gaun besar adalah favorit saya ketika saya masih kecil. Saya memiliki begitu banyak gaun; saya akan memakai gaun setiap hari," katanya tentang penampilannya di Met Gala 2021."Citra tubuh yang benar-benar merobeknya. Mengapa saya berpakaian seperti yang saya miliki selama bertahun-tahun? Kupikir aku akan menjadi satu-satunya yang berurusan dengan kebencianku pada tubuhku, tapi kurasa internet juga membenci tubuhku. Jadi itu bagus," ucap Billie.
Baca Juga :