Bulus raksasa dan Ikan Toman raksasa ditemukan di area terowongan kuno di wilayah Klaten, Jawa Tengah (Jateng), bikin heboh masyarakat sekitar, beberapa waktu lalu.
Dua hewan berukuran raksas itu, ditemukan warga saat mengerjakan proyek pembangunan lokasi pemancingan di Desa Sabrang Lor, Kec. Trucuk, Klaten, Jawa Tengah.
[caption id="attachment_492487" align="aligncenter" width="640"] Proyek pembangunan kolam pemancingan (Foto antvklik-Agus Saptono)[/caption]
Hal tersebut dikatakan oleh perangkat Desa Sabrang Lor, Suno Budi Raharjo bahwa, telah ada dua hewan berukuran besar yang ditemukan saat pembangunan proyek.
Menurut Suno, kedua hewan berukuran langka itu ditemukan dengan berat untuk kura kura 20 kilogram dan ikan Tumon dengan berat tujuh kilo.
“Yang ditemukan di bangunan terowongan adalah bulus atau kura kura dengan berat 20 kilo. Dan yang barusan adalah ikan jenis toman dengan berat tujuh kilo. Untuk kura kura sudah mati, sedangkan ikan berukuran raksasa saat ini masih hidup dengan panjang 80 centimeter, berat 7 kilogram dan dipelihara oleh warga setempat,” ujar Suno Budi Raharjo, Rabu (8/9/2021).
[caption id="attachment_492489" align="aligncenter" width="640"]
Lokasi penemuan Bulus atau kura-kura raksasa (Foto antvklik-Agus Saptono)[/caption]
Penemuan bulus raksasa di Dusun Samber, Desa Sabrang Lor, Kecamatan Trucuk, Klaten, Jateng itu berawal dari proyek pembuatan kolam pemancingan. Warga sempat menemukan terowongan buatan Belanda di lokasi. Tak hanya itu, warga juga menemukan bulus mati yang mengapung pada Minggu (5/9/2021).
Suno menambahkan, penemuan hewan berukuran jumbo tersebut terjadi pada senin dini hari. Sementara ikan Toman jumbo ditemukan oleh warga, saat mencari ikan di lokasi proyek tersebut.
[caption id="attachment_492492" align="aligncenter" width="640"] Lokasi penemuan ikan jumbo (Foto antvklik-Agus Saptono)[/caption]
Dengan ukurannya yang besar itu, membuat warga berbondong-bondong datang ke lokasi penemuan karena penasaran.
"Kura kura atau bulus akan diawetkan dan dijadikan ikon desa. Sementara terowongan lokasi penemuan itu adalah saluran air kuno peninggalan jaman kolonial Belanda," tandas Suno .
Agus Saptono | Klaten, Jawa Tengah
Baca Juga :