Kasus Covid-19 Melonjak di Aceh, Keterisian Tempat Tidur RS Hampir Penuh

Kasus Covid-19 Melonjak di Aceh, Keterisian Tempat Tidur RS Hampir Penuh
Kasus Covid-19 Melonjak di Aceh, Keterisian Tempat Tidur RS Hampir Penuh (Foto : )
Ruang perawatan pasien COVID-19 di sejumlah rumah sakit umum di Aceh mulai nyaris penuh. Hal itu lantaran meningkatnya jumlah pasien yang terpapar COVID-19 sejak sepekan terakhir.
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Aceh, Saifullah Abdulgani mengatakan, untuk ruang Pinere di Rumah Sakit Umum Daerah Zainoel Abidin (RSUDZA) Banda Aceh yang menjadi rumah sakit rujukan, sudah terisi 96 persen lebih.“RSUDZA merupakan rumah sakit rujukan utama pasien COVID-19 juga sudah nyaris penuh,” ujar Saifullah saat dikonfirmasi, Selasa (10/8/2021), seperti dilansir dari viva.co.id.Ruang Pinere di  RSUDZA menyediakan 114 tempat tidur (bed) isolasi dan 45
bed Intensive Care Unit(ICU) . Pasien di ruang isolasi Pinere sudah mencapai 109 orang dan di ICU Pinere sebanyak 40 orang. Tingkat pengisian tempat tidur atau