Sektor tunggal putri bulutangkis, harus mengubur impiannya menyumbang medali pada ajang Olimpiade Tokyo 2020, usai pebulutangkis andalan Gregoria Mariska Tunjung tumbang di babak 16 besar, Kamis 29 Juli 2021.
Sebelumnya wakil Indonesia di cabang bulutangkis yang gugur adalah sektor ganda campuran pasangan Praveen Jordan/Melati Oktaviani.Gregoria Mariska Tunjung tumbang di Babak 16 Besar dari wakil Thailand, Ratchanok Intanon melalui pertarungan dua set 21-12 dan 21-19.Gregoria Mariska yang akrab dipanggil Jorji, harus menerima kenyataan pahit ini meski di set kedua mampu memberikan perlawanan terbaiknya.Kekalahan ini sekaligus memperpanjang rekor buruk Jorji yang tidak pernah menang dalam 8 pertemuan terakhir.Di awal pertandingan, Jorji tampil kurang lepas dan langsung tertinggal 4 angka sampai dengan skor 9-2 dan 11-4.Permainan Gregoria Mariska tidak berkembang, dan menyerah 21-12.Di babak dua, Jorji berusaha merubah strateginya dan berhasil memperkecil ketinggalan mulai 1-6 ampai 6-11. Jorji sempat mengjera hingga 16-18 dan 19-20.Namun Intanon terus menekan dan memenangkan set kedua dengan skor 21-19.
Olimpiade Tokyo 2020, Gregoria Mariska Tumbang Di Babak 16 Besar
Kamis, 29 Juli 2021 - 08:11 WIB