UEFA Mengkonfirmasi Kondisi Christian Eriksen Sudah Stabil

UEFA Mengkonfirmasi Kondisi Christian Eriksen Sudah Stabil (Foto Istimewa)
UEFA Mengkonfirmasi Kondisi Christian Eriksen Sudah Stabil (Foto Istimewa) (Foto : )
Gelandang Timnas Denmark, Christian Eriksen tiba-tiba jatuh tak sadarkan diri di lapangan saat tim Dinamit menghadapi Finlandia. Yakni dalam laga perdana Grup B Piala Eropa 2020 di Parken Stadium, Kopenhagen, Sabtu (12/6/2021) malam WIB.
Pemain yang juga membela Inter Milan itu, jatuh tersungkur dan tak sadarkan diri di sisi kiri lapangan pada menit 42.Saat itu, dia tidak melakukan kontak apapun dengan pemain lain karena memang tengah berlari kecil sendirian.Para pemain dan wasit pun langsung bergegas memanggil tim medis. Kepanikan terlihat jelas dari para pemain Denmark maupun Finlandia yang ada di lapangan.Ketika dilakukan penanganan oleh tim medis, para pemain Denmark pun sengaja membentuk pagar untuk menghalangi pandangan. Namun sambil berdiri tampak tangis pecah dari skuad tim Dinamit.Ofisial pertandingan pun kemudian memutuskan untuk menunda laga. Sedangkan Eriksen tampak dibawa dengan tandu ke luar lapangan untuk mendapat penanganan lebih lanjut.Bukan hanya pemain yang cemas dan bersedih. Para penonton yang hadir pun terlihat berurair air mata menanti kabar baik dari pemain kesayangan timnya.Melihat cuitan di akun Twitternya, UEFA telah menginformasikan kabar terbaru Eriksen. Pemain 29 tahun tersebut sudah dalam keadaan stabil.“Menyusul keadaan darurat medis yang melibatkan pemain Denmark Christian Eriksen, pertemuan darurat telah dilakukan dengan kedua tim dan ofisial pertandingan dan informasi lebih lanjut akan dikomunikasikan selanjutnya," pernyataan UEFA."Pemain (Christian Eriksen) telah dipindahkan ke rumah sakit dan telah stabil," sambung pernyataan itu.https://twitter.com/EURO2020/status/1403765710174687242