Kedatangan pelatih baru Arema Eduardo Almeida maju dari rencana semula. Rencana kedatangan Pelatih Anyar Arema Eduardo Almeida dimajukan dari rencana semula menyusul lancarnya pengurusan Visa.
Kedatangan pelatih baru Arema FC Eduardo Almeida ke Malang untuk Liga 1 2021 mendatang dipastikan maju dari rencana semula. Kepastian itu diungkapkan General Manager Arema, Ruddy Widodo setelah proses perijinan Eduardo Almeida sebagai pelatih kepala berjalan lancar.Ruddy menyebutkan, proses pertama negosiasi antara Arema dan Eduardo Almeida berjalan lancar sejauh ini. Komunikasi yang terjalin membuahkan penanda tanganan offering letter (surat penawaran) yang diajukan oleh manajemen Arema, Jumat (30/4/2021) lalu.Sementara di hari yang sama, Manajemen Arema FC juga sudah mengajukan permohonan VISA untuk pelatih asal Portugal itu. Karena kedutaan besar Portugal di Indonesia libur pada Sabtu dan Minggu, maka harapannya VISA tersebut bisa keluar Senin atau paling lambat Selasa 4 Mei 2021.“Tidak jadi berangkat 15 Mei, tapi maju 10 Mei, dengan catatan VISA-nya keluar Senin (3/5/2021) atau Selasa (4/5/2021) besok. VISA ini salah satu syarat untuk pemesanan tiket internasional. Pemesanan tiket ini juga tidak bisa mendadak, paling lambat seminggu setelah VISA keluar, agar pelatih bisa mempersiapkan diri, termasuk dapat surat tes swab PCR negatif,” kata Ruddy. Alasan Kedatangan Pelatih Baru Arema Eduardo Almeida Dimajukan Ruddy Widodo menambahkan, jika berangkat dari Portugal pada 10 Mei, maka diperkirakan Eduardo Almeida sudah tiba di Jakarta pada 11 Mei 2021. Namun, eks pelatih Semen Padang itu tidak bisa langsung terbang ke Malang.Eduardo harus menjalani karantina mandiri di Jakarta selama lima hari, hingga 16 Mei 2021 baru bisa ke Malang. Sesampainya di Malang, adanya Perwali untuk warga imigran dari luar negeri dan orang asing memaksanya harus melakoni karantina mandiri tambahan selama tiga hari. Karena itu Eduardo Almeida baru bisa memimpin latihan Skuat Arema FC pada 20 Mei 2021.“Perkiraan, semua masa karantina itu beres pada 19 Mei, sehingga besoknya (20/5/2021), dia sudah bisa memimpin sesi latihan Arema. Sengaja kami majukan jadwal penerbangannya untuk antisipasi lamanya masa karantina ini,” tegasnya.
Baca Juga :