www.antvklik.com
- the jack mania suporter persija jakarta, jumat pagi mulai berdatangan di stadion manahan solo untuk memberi dukungan kepada bambang pamungkas dan kawan-kawan. persija jakarta akan menghadapi laga melawan persib bandung, jumat sore nanti. para suporter yang datang masih sebagian kelompok kecil dari berbagai daerah di jakarta dan jawa tengah.sekitar pukul 6.00 wib, stadion manahan solo mulai terlihat para pendukung persija, kedatangan the jack mania ini untuk mendukung pertandingan klasik antara persija dengan persib bandung. pada laga ini persija jakarta terpaksa menjamu persib di solo, karena tidak mendapatkan izin dari pihak kepolisian untuk mengunakan stadion patriot bekasi.mereka datang dari berbagai daerah di jakarta dan jawa tengah dengan menggunakan kereta,bus hingga kendaraan pribadi. meski bertanding di laga usiran suporter persija diprediksi akan tetap memenuhi stadion manahan solo. menurut amar seorang supporter persija, manahan solo sudah menjadi kandang kedua bagi tim persija, selain di jakarta. jadi para suporter yang bertanding di solo tidak akan menyurutkan para suporter untuk menyaksikan langsung ke stadion.sementara prediksi puncak kedatangan para suporter persija diperkirakan sekitar pukul 02.00 siang, mereka merupakan 100 rombongan bus. dalam klasemen sementara,persija merupakan penghuni papan atas di posisi ke-6 dengan 55 poin. sementara persib masih susah untuk mencari kemenangan terjerembab di posisi ke-11 dengan 41 angka.melihat dari rekor pertemuan kedua tim, semenjak liga indonesia bergulir pada musim 1994-1995, pertandingan persija kontra persib saat ini menjadi laga ke-38 sehingga sering disebut menjadi duel klasik bagi kedua tim. sementara dalam hal kemenangan antara keduanya, persib masih tertinggal jauh dari persija dalam laga yang sering menimbulkan banyak drama di dalam lapangan. tercatat, persib baru mengemas 6 kali kemenangan sampai saat ini atas macan kemayoran, sedangkan untuk pasukan ibukota sudah mengoleksi 15 kali kemenangan dari maung bandung.rizky nuansyah, laporan effendi rois dari solo, jawa tengah
The Jack Mania Mulai Memadati Stadion Manahan
Jumat, 3 November 2017 - 13:01 WIB