PSS Berhasil Rebut Juara Grup C Berkat Semangat Juang Pemain

PSS Rebut juara Grup C berkat semangat juang pemain Irfan Bachdim
PSS Rebut juara Grup C berkat semangat juang pemain Irfan Bachdim (Foto : )
PSS berhasil rebut juara Grup C berkat semangat juang pemain. PSS Sleman membuat kejutan dengan tampil sebagai juara Grup C Piala Menpora 2021 padahal Tim Super Elang Jawa tidak diunggulkan.
PSS Sleman lolos dari lubang jarum dan berhasil mendampingi Persebaya Surabaya sebagai wakil Grup C di Piala Menpora 2021. PSS Sleman bahkan berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya di laga krusial untuk merebut juara Grup C.Padahal PS Sleman sejak awal tidak begitu difavoritkan untuk lolos dari Grup C apalagi tampil sebagai juara. Pasalnya di Grup C yang dihuni 5 Tim bercokol klub dengan nama besar Persebaya Surabaya, Madura Unitred, Persela Lamongan dan tim promosi Persik Kediri.Namun tim Super Elang Jawa mampu keluar dari tekanan keempat tim besar tersebut. Adalah kemenangan 1-0 melawan Persebaya Surabaya, di laga krusial pada Rabu (7/4) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang Kabupaten Bandung yang meloloskan mereka ke babak perempat final Piala Menpora 2021.Bahkan Laskar Sembada mengambil alih pimpinan klasemen akhir dari kekuasaan Persebaya Surabaya yang harus puas turun ke posisi kedua klasemen akhir Grup C karena menang head to head.[caption id="attachment_454542" align="alignnone" width="900"] PSS Sleman mengalahkan Persebaya Surabaya 1-0 di laga krusial PSS Sleman bahkan berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya di laga krusial untuk merebut juara Grup C. (Foto : PSS Sleman)[/caption]Pelatih PSS Dejan Antonic mengucapkan terima kasih atas perjuangan para pemain selama 90 menit di pertandingan penentuan. Satu tiket tersisa perempat final dari Grup C akhirnya menjadi milik PSS. Pada fase selanjutnya Bagus Nirwanto dan kolega akan menghadapi Bali United, runner-up Grup D pada 12 April di Stadion Si Jalak Harupat."Yang pertama saya bilang terima kasih banyak untuk pemain, pelatih, kawan kawan, dan bos Marco (Gracia Paulo) karena semua kita tadi bekerja keras untuk bisa dapat hasil bagus, kita menang 1-0 bukan cuman lolos grup, tapi posisi satu," ungkap Dejan Antonic.Menurut Dejan ada kemajuan yang dialami timnya selama berada di Bandung. Satu langkah lebih maju ke depan. Semangat yang berkobar adalah hal yang istimewa dari para punggawa Super Elang Jawa di laga terakhir."Dari pertama banyak yang tidak percaya kita. Saya pikir step by step kita sudah mulai bagus sekali. Semangat dari anak-anak hari ini istimewa dan Tuhan ada di belakang kita, kita bisa menang dan bisa enjoy hari ini," lanjut Dejan.Kini Dejan dan pasukannya menatap perempat final Piala Menpora 2021. Mereka akan fokus mempersiapkan diri melawan runner up Grup D Bali United yang punya waktu istirahat lebih lama dibanding mereka."Kita harus fokus ke depan saja, kita harus lihat kondisi dulu lalu evaluasi, step by step. Sekali lagi terima kasih banyak buat pemain tadi semangatnya. Mereka tahu ini berat untuk kita dari hari pertama kita masuk turnamen ini sampai sekarang, kalau berat kita jadi kuat semoga kita lancar terus lawan Bali United," harapnya.
Jadwal Pertandingan Perempat Final Piala Menpora 2021GRUP 1Jumat, 09 April 2021