IMI Apresiasi Prestasi Sean Gelael Juara di Asian Le Mans Series 2021

Sean Galael dan Ketua Umum PP IMI Bambang Soesatyo
Sean Galael dan Ketua Umum PP IMI Bambang Soesatyo (Foto : )
IMI apresiasi prestasi Sean Gelael juara di Asian Le Mans Series 2021. Setelah tampil sebagai runner up di seri pertama Asian Le Mans Series, Sean Galael dan Tom Blomqvist sukses merebut juara seri ketiga dan keempat di Abu Dhabi.
Pembalap muda Indonesia Sean Galael sukses merebut juara di dua seri terakhir Asian Le Mans Series yang digelar di Abu Dhabi. Sean Galael berpasangan dengan Tom Blomqvist sukses merebut juara seri ketiga dan keempat Asian Le Mans Series (ALMS) 2021 yang digelar di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.Sukses Sean Galael dan Tim JOTA menuai penghargaan dari Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (PP IMI) yang mengapreasiasi perjuangan dan prestasi pebalap Indonesia, Sean Gelael di ajang balap Asian Le Mans Series di Dubai dan Abu Dhabi beberapa waktu lalu.Sukses Sean Gelael bersama tim JOTA menjadi runner-up di seri pertama yang digelar di Dubai dan juara pada seri ketiga dan keempat di Abu Dhabi telah mengharumkan nama Indonesia di panggung balap mobil dunia.“Tentu kami ikut senang dan bangga dengan prestasi ini. Di saat kondisi dunia seperti sekarang dengan adanya pandemic Corona, pebalap Indonesia masih bisa berprestasi di event internasional. Ini luar biasa dan saya sangat mengapresiasi keberhasilan Sean Gelael,” kata Ketua Umum PP IMI Bambang Soesatyo dalam jumpa pers bersama Sean Gelael, di Jakarta, Sabtu (27/2).Bamsoet yang juga menjabat sebagai Ketua MPR RI menambahkan, seiring dengan prestasi Sean Galael, PP IMI tidak hanya berharap, ingin mendatangkan banyak kejuaraan internasional termasuk Asian Le Mans ke Indonesia.“Semoga ke depan prestasi di kancah internasional terus bermunculan dan makin sering lagu Indonesia Raya dikumandangkan," kata Bambang Soesatyo.Bamsoet berpesan kepada Sean Gelael agar terus meningkatkan prestasinya karena peluang meraih juara cukup terbuka. Dukungan dari orang tua dan pihak lain diharapkan menjadi pemacu semangat Sean untuk tampil lebih baik di masa depan."Terus tingkatkan levelnya. Persaingan jelas akan lebih ketat. Tapi peluang untuk meraih prestasi terbaik pasti ada," kata politisi Partai Golkar itu.Sean Gelael merasa terhormat dengan apresiasi yang diberikan Ketua Umum PP IMI. Menurut Sean, perhatian ini akan dijadikan motivasi guna menghadapi balapan selanjutnya yang telah terprogram tahun ini."Untuk mencapai hasil terbaik butuh proses. Khusus untuk Asian Le Mans, saya memang harus bekerja keras. Apalagi jarak balapan yang satu dengan yang lain saling berdekatan. Hasil yang cukup bagus," kata Sean Gelael.Asian Le Mans 2021 terdiri dari dua seri di Dubai dan dua seri di Abu Dhabi. Pada seri pertama, Sean Gelael turun bersama pebalap Belgia Stoffel Vamdoorme dan harus puas pada posisi dua. Untuk seri kedua Asian Le Mans di tempat yang sama, Sean meraih hasil lebih buruk yaitu harus puas berada pada posisi enam.[caption id="attachment_442136" align="alignnone" width="900"] Sean Galael dapat penghargaan IMI IMI Apresiasi Prestasi Sean Gelael Juara di Asian Le Mans Series. Setelah tampil sebagai runner up di seri pertama Asian Le Mans Series, Sean Galael dan Tom Blomqvist sukses merebut juara seri ketiga dan keempat di Abu Dhabi. (Foto : Sean Galael)[/caption]Saat turun dalam seri tiga di Abu Dhabi bersama pebalap asal Inggris Tom Blomqvist, tim JOTA Sport mampu membuat kejutan dengan meraih juara. Kerja keras duet Sea Galael dan Tom Blomqvist sangat memuaskan.Begitu juga dalam seri keempat di tempat yang sama. Pasangan Sean/Tom kembali sukses menjadi yang terbaik meski harus menjalani perlombaan yang ketat."Hampir setiap balapan saya turun tiga jam. Bukan waktu yang pendek. Apalagi jarak antar balapan juga dekat. Tapi saya bersyukur bisa memberikan yang terbaik," pungkas Sean yang berusia 24 tahun itu.