HUT Kelompok Usaha Bakrie ke-79, H. Achmad Bakrie di Mata Ir. H. Aburizal Bakrie

HUT Kelompok Usaha Bakrie ke-79, H. Achmad Bakrie di Mata Ir. H. Aburizal Bakrie (Foto Kolase Istimewa)
HUT Kelompok Usaha Bakrie ke-79, H. Achmad Bakrie di Mata Ir. H. Aburizal Bakrie (Foto Kolase Istimewa) (Foto : )
Syukuran peringatan HUT Kelompok Usaha Bakrie ke-79, digelar secara virtual. Direktur Utama PT Bakrie & Brothers, Anindya Novyan Bakrie mengatakan, Kelompok Usaha Bakrie harus terus inovatif dan adaptif dengan perubahan zaman yang cepat.
Direktur Utama PT Bakrie & Brothers, Anindya Bakrie, menyampaikan sambutan secara virtual dalam peringatan 79 tahun berdirinya Kelompok Usaha Bakrie, Rabu (10/2/2021) pagi.Sementara itu, itu Ir. H. Aburizal Bakrie sebagai generasi pertama yang menggembangkan Kelompok Usaha Bakrie ini, juga membagikan untaian kata bijak.Kata-kata yang menyertai unggahan sebuah video itu, dibagikan di akun Instagram pribadinya @aburizalbakrie.id, Rabu (10/2/2021) dengan: "Hari ini Kelompok Usaha Bakrie telah 79 tahun berdiri.Hampir delapan dekade melewati pasang surut, dan terus berkontribusi membangum negeri.
Kini kelompok usaha yang dibangun ayah saya mulai dipimpin oleh generasi ke-tiga. Semoga di tangan mereka Bakrie semakin maju dan berkembang.Terima kasih untuk seluruh keluarga besar Bakrie, Insan Bakrie yang selama ini bersama bekerja, menjaga, dan memajukan kelompok usaha ini.Mari terus berkarya dalam Trimatra Bakrie: KeIndonesiaan, Kebersamaan, dan Kemanfaatan.