Alat Deteksi Covid-19 GeNose Akan Digunakan di Stasiun Senen dan Tugu, Tarifnya?

genose di stasiun senen
genose di stasiun senen (Foto : )
Alat deteksi Covid-19 buatan Universitas Gajah Mada (UGM), yang bernama GeNose, akan digunakan di Stasiun Senen, Jakarta, dan Stasiun Tugu Yogyakarta. Tarifnya?
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan, alat deteksi Covid-19, GeNose akan digunakan di Stasiun Senen dan Tugu mulai 5 Februari 2021.  Selanjutnya,  alat itu akan digunakan secara bertahap di stasiun lainnya.Menhub mengatakan, GeNose sudah mendapat izin edar dari Kementerian Kesehatan RI dan juga disetujui oleh Satuan Tugas Penanganan Covid-19.Oleh karena itu ia yakin alat itu teruji untuk digunakan sebagai testing Covid-19 di tempat-tempat publik, seperti di stasiun."Alhamdulillah, uji coba berjalan baik hari ini. Semoga di tanggal 5 Februari nanti penerapannya juga bisa berjalan baik dan lancar," kata Menhub seperti dilansir Antara, Rabu (3/2/2021).Menhub menambahkan, dengan GeNose, semakin menambah opsi pemeriksaan kesehatan bagi orang yang ingin bepergian dengan kereta api jarak jauh.Sebelumnya, bagi calon penumpang kereta api jarak jauh harus menyertakan surat keterangan pemeriksaan kesehatan berupa rapid test antigen atau tes swab PCR.

Tarif Pemeriksaan GeNose

Sementara  Vice President Public Relation PT Kereta Api Indonesia (KAI) Joni Martinus mengatakan, tarif uji coba GeNose adalah Rp20.000."Tarif yang dikenakan pada saat uji coba atau
pre launching ini adalah Rp20.000." kata Joni.Menurutnya, bagi calon penumpang yang akan melakukan pemeriksaan dengan GeNose, dilarang merokok, makan dan minum kecuali air putih, 30 menit sebelum pemeriksaan.Calon penumpang kemudian diberi kantung udara khusus yang disiapkan petugas.  Nafas yang dihembuskan lewat mulut disimpan dalam kantung itu.Pemeriksaan lewat GeNose tidak berlangsung lama. Cukup tiga menit, hasilnya sudah keluar.Jika hasilnya negatif, akan diberikan surat keterangan yang berlaku selama 3 x 24 jam. Namun jika hasilnya positif, maka calon penumpang tidak diperbolehkan naik kereta api.Menteri Riset dan Teknologi Bambang Brodjonegoro memastikan, GeNose sebagai alat screening