Sosok Tri Rismaharini yang berjoget tanpa mengenakan masker bikin heboh dunia maya. Seperti apa fakta sebenarnya?
Sebuah akun Facebook pada 6 Januari 2021 membagikan video Tri Rismaharini atau Risma sedang berjoget ramai-ramai dalam sebuah acara.Dalam video itu, Risma dan orang-orang di sekitarnya tak ada yang mengenakan masker dan menjaga jarak satu sama lain.Si pengunggah video itu menuliskan narasi sebagai berikut:“Breaking newsAda hiburan joget dan dansa para pejabat, kenapa tidak pakai masker???.Mereka begitu bahagia.”[caption id="attachment_425108" align="alignnone" width="800"] Foto: Facebook/Ali Mansur[/caption]Faktanya:Seperti dilansir laman Turnbackhoax.id, pada sudut kanan atas video terdapat logo Kantor Berita Antara. Setelah ditelusuri, ternyata video itu direkam pada 31 Januari 2020.Pada tanggal yang sama ditemukan pula artikel di antaranews.com yang berjudul “Mendagri nyanyi ” Gemuk Famire”, Risma berjoget Maumere”.Dalam artikel tersebut disebut Risma ternyata berjoget di sela Rapat Koordinasi Pemerintahan Provinsi Jawa Timur 2020 di Grand City Surabaya.
Video yang sama ditemukan pada kanal YouTube Antara Jatim dengan judul “Mendagri Nyanyi Gemu Famire, Risma Joget Maumere, Mahfud MD Ikutan” . Video itu berdurasi selama 3 menit 19 detik.Sementara, temuan kasus pertama Covid-19 di Indonesia baru terjadi pada 2 Maret 2020.Jadi saat Risma berjoget, belum ada ketentuan penerapan protokol kesehatan seperti mengenakan masker dan menjaga jarak di Indonesia.Dengan demikian, video Risma berjoget dengan narasi yang menuding telah melanggar protokol kesehatan masuk dalam kategori konten yang salah.
Baca Juga :