Presiden AS Donald Trump dan keluarganya terang-terangan mendukung aksi para perusuh yang menyerbu Gedung Capitol AS. Bahkan anak Donald Trump, Ivanka Trump menyebut mereka sebagai patriot.
Para perusuh yang menyerbu Gedung Capitol AS di Washington DC, Amerika Serikat (AS) telah berhasil dibubarkan aparat keamanan, Rabu (6/1/2021).Namun Presiden AS Donald Trump mengirim video yang memberi pesan dukungan kepada perusuh. Sementara anaknya, Ivanka Trump menyebut para perusuh sebagai patriot.Presiden AS Donald Trump merilis rekaman video berisi seruan agar para perusuh menghentikan aksi mereka menyerbu Gedung Capitol dan segera pulang ke rumah.Meski demikian, dalam video yang sama, Trump malah mendukung aksi para perusuh."Kita mencintai kalian. Kamu sangat spesial," kata Trump.Beberapa saat kemudian Trump seperti membenarkan aksi yang dilakukan para perusuh yang berupaya menggagalkan pengesahan Pemilu AS yang memenangkan Joe Biden."Ini adalah hal-hal dan peristiwa yang terjadi ketika kemenangan pemilihan umum yang sakral dilucuti begitu saja & dengan kejam," tulis Trump di akun Twitternya.Di saat Trump mencuit pesan dukungan terhadap perusuh, anaknya, Ivanka Trump malah menyebut para perusuh sebagai patriot Amerika."Patriot Amerika, pelanggaran keamanan apa pun atau sikap tidak hormat terhadap penegak hukum kami tidak dapat diterima. Kekerasan harus diakhiri, harap damai," cuitnya.Namun cuitan ini itu buru-buru dihapus Ivanka. Sementara Twitter dan Facebook telah menghapus pesan dan video Trump dengan alasan untuk mencegah aksi kekerasan berlanjut.
CNN
Baca Juga :