Sebanyak 36 Ribu Vaksin Anti Covid-19 Tiba di Kota Padang

vaksin tiba di Padang
vaksin tiba di Padang (Foto : )
Sebanyak 36 ribu vaksin anti covid-19 tiba di Kota Padang, Sumatera Barat. Vaksin tersebut disimpan di lemari pendingin Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat, sebelum didistribusikan ke penerimanya.
Sekitar pukul 09.00 WIB, Selasa pagi (5/1/2021) satu unit mobil box pembawa vaksin, tiba di gudang Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Barat, di Jalan Perintis Kemerdekaan Kota Padang. Kedatangan truk ini dikawal oleh mobil anti huru hara Brimob Polda Sumbar.[caption id="attachment_421857" align="alignnone" width="900"] vaksin tiba di Padang-2 Truk yang membawa vaksin anti covid-19, dari Biofarma Bandung (Foto: ANTV/ Wahyudi Agus)[/caption]Truk ini membawa sebanyak 36.920 dosis vaksin anti covid-19, dari Biofarma Bandung. Vaksin langsung diturunkan dan dimasukkan kedalam gudang penyimpanan. Selanjutnya vaksin disimpan di lemari pendingin bersuhu tiga sampai delapan derajat celcius.“Sebanyak 36 ribu vaksin ini, nantinya akan diberikan kepada 18 ribu tenaga kesehatan khusus covid-19, untuk dua kali penyuntikan. Sementara jumlah tenaga kesehatan khusus covid yang ada di Sumatera Barat sebanyak lebih dari 40 ribu orang. Sisanya akan dilengkapi pada tahap berikutnya, “ kata Kabid SDM Dinas Kesehatan Sumbar, dr Lila YanuarWaktu penyaluran vaksin kepada calon penerima, masih menunggu arahan dan informasi dari Balai Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).Wahyudi Agus | Padang, Sumatera Barat