Inilah Deretan Manfaat Nikel untuk Kehidupan Sehari-hari Bagi Manusia

Inilah Deretan Manfaat Nikel untuk Kehidupan Sehari-hari Bagi Manusia (Foto Ilustrasi)
Inilah Deretan Manfaat Nikel untuk Kehidupan Sehari-hari Bagi Manusia (Foto Ilustrasi) (Foto : )
Manfaat nikel dalam kehidupan sehari-hari yang pertama yaitu digunakan di bidang otomotif. Dalam hal ini, nikel digunakan sebagai salah satu bahan untuk membuat kendaraan.Nikel yang digunakan untuk membuat kendaraan ini biasanya berupa baja tahan karat.Hal inilah yang menjadi salah satu keunggulan nikel karena memiliki daya tahan yang kuat serta tidak mudah terkena korosi.Selain itu, baja yang mengandung nikel juga dapat menyerap energi dari berbagai benturan.Selain digunakan sebagai bahan pembuat kendaraan, nikel juga digunakan sebagai bahan pelapis mobil.Selain itu, kandungan nikel ini juga bisa digunakan untuk membuat baterai mobil listrik berkekuatan tinggi.Di samping itu, nikel bisa dipadukan dengan busa untuk menghasilkan kemampuan mengurangi karbon monoksida yang buruk bagi lingkungan.
2. Arsitektur dan Konstruksi. Manfaat nikel dalam kehidupan sehari-hari berikutnya yaitu berkaitan dengan bidang arsitektur dan kontruksi.Nikel menjadi salah satu bahan logam yang telah digunakan sejak lama untuk membuat suatu bangunan dengan daya tahan lama.Hal ini seperti yang dapat dilihat dari bangunan Empire States Building yang telah bertahan lebih dari 50 tahun.Baja tahan karat yang mengandung nikel memang memiliki peranan penting di bidang kontruksi.Sifatnya yang tahan panas membuat berbagai bangunan yang menggunakan baja tahan karat ini tidak mudah terbakar.Begitu juga dengan sifat anti korosi yang dimiliki nikel, membuat banguan tahan lama dan tidak mudah runtuh selama bertahun-tahun.
3. Militer, Ruang Angkasa, dan Kelautan Bidang militer, ruang angkasa, dan kelautan juga mendapatkan manfaat dari bahan logam nikel.Manfaat nikel dalam bidang ini sering digunakan untuk memproduksi senjata serta menjadi bahan tambahan untuk membuat baju besi.Nikel juga digunakan untuk membuat pelat baja yang kokoh dan kuat untuk tujuan perang atau kegiatan militer lainnya.Selain di bidang militer, nikel juga mulai digunakan dalam industri dirgantara. Dalam hal ini, NASA menggunakan nikel pada permukaan Lunar Module untuk melindungi seluruh pesawat luar angkasa dari panas matahari.Di samping itu, nikel juga digunakan untuk membuat kendaraan laut yang dapat melintasi laut lepas dengan kokoh dan kuat karena sifat anti korosi yang dimilikinya.