Permintaan Rapid Test Antigen di Bandara Adi Soemarmo Terus Meningkat

permintaan rapid test antigen terus meningkat-Boyolali
permintaan rapid test antigen terus meningkat-Boyolali (Foto : )
Calon penumpang di Bandara Adi Soemarmo, Boyolali, Jawa Tengah yang melakukan rapid antigen terus meningkat. Syarat rapid test antigen tersebut dilakukan sehari sebelum melakukan penerbangan.
Sejak diberlakukannya syarat rapid test antigen untuk transportasi udara, jumlah calon penumpang di Bandara Adi Soemarmo di Boyolali, Jawa Tengah yang melakukan rapid test antigen terus meningkat.Data dari pos Natal dan Tahun Baru di Bandara Adi Soemarmo, pada 18 Desember sebanyak  68 calon penumpang yang melakukan rapid test, 19  Desember meningkat menjadi  118 , hingga 23 Desember ada 455  calon penumpang yang melakukan rapid test antigen.Peningkatan tersebut disebabkan karena rapid test antigen menjadi salah satu syarat wajib bagi calon penumpang yang akan melakukan penerbangan.“Peningkatan permintaan  rapid test terus terjadi, kita terus meningkatkan pelayanan. Jangan sampai orang sudah dating tidak terlayani dengan baik. Karena seperti hari ini hingga jam satu siang sudah mencapai 400 orang lebih yang datang untuk rapid test antigen, “ ujar Airport Operation Service dan Security Senior Manager Bandara Adi Soemarmo, Riyaman.Untuk biaya rapid test antigen di Bandara Adi Soemarmo, dipatok dengan harga Rp170 ribu per orang. Untuk sementara pelayanan terhadap para calon penumpang masih bisa terlayani dengan lancar.Agus Saptono | Boyolali, Jawa Tengah