Irfan meyakini, di tengah situasi pandemi COVID-19 saat ini, kebutuhan akan rasa aman dan nyaman masyarakat menjadi prioritas penting dalam melaksanakan perjalanan. Tidak hanya pada saat menggunakan transportasi udara, namun juga ketika sampai di destinasi tujuan.Dia menambahkan, Garuda Indonesia akan selalu menghadirkan penerbangan yang sehat, sebagai komitmen utama yang akan terus dioptimalkan melalui berbagai upaya penerapan protokol kesehatan pada seluruh lini operasional."Upaya percepatan penanganan pandemi COVID-19 ini tentunya membutuhkan peran aktif seluruh pihak, termasuk masyarakat luas," kata Irfan."Tentunya untuk senantiasa taat dan mematuhi aturan protokol kesehatan yang ditetapkan, demi kebaikan dan kepentingan bersama," ujarnya.
Viva
Baca Juga :