Athletic Bilbao vs Celta Vigo 0-2, Celta Vigo keluar dari zona degradasi. Celta Vigo sukses memetik kemenangan di kandang Athletic Bilbao di lanjutan LA Liga Spanyol.
Celta Vigo bermain di kandang Athletic Bilbao di stadion San Mames Barria dalam pekan ke-12 Liga Spanyol, Sabtu 5 Desember 2020 dini hari WIB. Celta Vigo berhasil meraih kemenangan penting di laga tandangnya kali ini dengan skor 2-0.Dua gol kemenangan Celta Vigo disumbangkan oleh Hugo Mallo pada menit ke-61’ dan Iago Aspas yang mencetak golnya di menit ke-78’.Hasil ini mendongkrak posisi Celta Vigo naik ke peringkat 14 klasemen sementara Liga Spanyol dengan nilai 13 dari hasil 3 kali menang, 4 kali seri dan 5 kali kalah.Celta Vigo meraih kemenangan ketiga setelah dipertandingan sebelumnya berhasil memetik kemenangan dengan mengalahkan Granada 3-1. Dua kemenangan beruntun ini mengangkak moral skuat asuhan Eduardo Coudet untuk merayap naik ke papan tengah Liga Spanyol. Babak Pertama Athletic Bilbao vs Celta Vigo Athletic Bilbao menjamu tim papan bawah Celta Vigo dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion San Mames Barria, Spanyol, Sabtu 5 Desember 2020 dini hari Wib. Laga Athletic Bilbao vs Celta Vigo ini menjadi awal dari rangkaian jadwal pekan ke-12 Liga Spanyol.Tampil di kandang sendiri Athletic turun dengan kepercayaan diri tinggi. Skuat asuhan pelatih Gaizka Garitano memainkan pola 4-2-3-1 dengan mengandalkan striker Asier Villalibre. Untuk mempertajam serangan Bilbao, Gaizka Garitano menurunkan 3 gelandang serang Inaki Williams, Iker Muniain dan Alex Berenguer.Namun Celta Vigo yang sedang meningkat moral bertanding para pemainnya menyusul kemenangan 3-1 atas Grenada di pertandingan terakhir, juga tak kalah optimis untuk kembali membawa pulang 3 angka penuh.Pelatih Eduardo Coudet memperkuat lini depan dengan memainkan pola 4-1-3-2. Coudet menurunkan duet striker Iago Aspas dan Santi Mina untuk membobol gawang tuan rumah. Mereka mendapat dukungan 3 gelandang serangan yaitu Nolito, Denis Suarez dan Brais Mendez untuk membongkar pertahanan Bilbao yang dikawal 4 bek sejajar Ander Capa dan Yeray Alvarez di kanan serta Unai Nunez dan Yuri Berchiche di posisi bek kiri.Meski kedua tim saling menyerang namun ketatnya pertahanan yang dibangun Celta Vigo dan Athletic Bilbao berhasil mematahkan serangan lawan.Akibatnya hingga babak pertama berakhir kedua tim tidak mampu memberikan ancaman serius terhadap gawang lawan. Hingga peluit panjang istirahat babak pertama berakhir skor tetap imbang 0-0.[caption id="attachment_410090" align="alignnone" width="900"]
Dua gol kemenangan Celta Vigo disumbangkan oleh Hugo Mallo pada menit ke-61’ dan Iago Aspas yang mencetak golnya di menit ke-78’. (Foto : Celta Vigo)[/caption]
Baca Juga :